Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Mantan istri Nassar melabuhkan hatinya pada seorang pria yang berusia jauh di bawahnya yaitu Fadel Islami.
Ketika menikah, usia Fadel Islami baru menginjak 26 tahun, sementara itu Muzdalifah 40 tahun.
Dikutip Grid.ID dari Nakita.id, Muzdalifah, yang merupakan janda kaya raya yang telah menikah dengan Fadel Islami pada 26 April 2019 lalu.
Dalam foto pernikahan mereka, baik Muzdalifah dan Fadel Islami terlihat begitu bahagia.
Begitu pula dengan anak-anak Muzdalifah dari pernikahannya terdahulu yang juga terlihat senang di hari bahagia sang ibu.
Perbedaan usia serta status keduanya pun sempat menjadi perbincangan di kalangan publik.
Berbagai komentar negatif mengenai pernikahan Muzdalifah dan Fadel Islami pun sempat menghiasi hubungan mereka.
Bahkan, Fadel Islami sempat dituding hanya mengincar harta Muzdalifah yang diketahui merupakan seorang janda kaya raya.
Namun, omongan miring tersebut pun hingga saat ini tak terbukti.
Bahkan, Fadel Islami dan Muzdalifah saat ini semakin terlihat harmonis dalam berbagai foto di akun sosial media mereka.
Tak terbukti hanya mengincar harta, rupanya ada keuntungan yang justru didapatkan Fadel Islami lantaran menikahi Muzdalifah, janda yang berusia lebih tua darinya.
Dikutip Grid.ID dari Gridhealth.com, terdapat keuntungan seksual ketika pria menikahi wanita yang lebih tua darinya.
Dalam sebuah karya klasik Alfred Kinsey tentang seksualitas menyimpulkan, hormon seksual pria memuncak pada usia 18 tahun, dan wanita berusia awal 30-an.
Selain hormon, terdapat faktor-faktor lainnya yang mempengaruhi seksualitas, seperti yang dialami saat berhubungan seks.
Akan tetapi seorang pria meningkatkan peluang kompatibilitas seksualnya dengan menikahi wanita yang lebih tua.
Selain itu, menikahi wanita yang lebih tua dapat membuat hubungan semakin dewasa.
Pasalnya, wanita dengan usia yang lebih tua umumnya memiliki tingkat kematangan berpikir yang lebih dewasa.
Hal tersebut tampaknya juga terjadi pada rumah tangga Fadel Islami dan Muzdalifah.
Dua tahun menjalani biduk rumah tangga, pernikahan Muzdalifah dan Fadel Islami pun tak pernah diterpa isu gonjang-ganjing.
(*)
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Source | : | Nakita,Grid Health |
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nurul Nareswari |