Iris tipis
Bahan pertama dan utama untuk membuat keripik singkong adalah singkong yang diiris tipis-tipis.
Dengan mengirisnya tipis-tipis, keripik singkong yang kamu buat pun tidak terlalu keras jika digigit.
Rendam di kapur sirih
Rahasia yang kedua adalah merendam singkong yang diiris tipis-tipis ke dalam air berisi kapur sirih.
Kamu hanya perlu menyiapkan 750 ml air dan satu sendok kapur sirih supaya kerenyahan keripik singkong bisa bertahan lama.
Selain itu, kamu juga bisa menambahkan satu sendok the garam dan membiarkan singkong terendam selama 15 menit.
Siapkan minyak
Bukan asal menggoreng, kamu perlu memperhatikan seberapa banyak minyak yang dibutuhkan untuk menggoreng keripik singkong.
Rupanya, keripik singkong akan lebih enak jika digoreng di dalam minyak yang banyak dengan teknik deep fry.
Sebelum menggorengnya, pastikan minyak sudah dalam keadaan panas dan api kompor dalam keadaan sedang.
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Source | : | Sajian Sedap,Bobo.ID |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ragillita Desyaningrum |