Grid.ID - Nama Gunawan Dwi Cahyo dan Okie Agustina pasti tak asing di telinga masyarakat Indonesia.
Sebab, Okie Agustina dikenal sebagai mantan istri Pasha Ungu, sedangkan Gunawan Dwi Cahyo adalah pesepak bola.
Gunawan Dwi Cahyo merupakan suami Okie Agustina yang kedua setelah sebelumnya gagal membina rumah tangga dengan Pasha Ungu.
Sebagaimana dilansir dari laman TribunSeleb, Okie Agustina dan Pasha Ungu bercerai pada tahun 2009 silam.
Vokalis band Ungu itu lantas menikah dengan mantan pramugari Adelia Wilhelmina, pada 27 Maret 2011.
Tak lama kemudian, Okie Agustina melabuhkan hatinya pada Gunawan Dwi Cahyo pada 13 Juli 2012 setelah sebelumnya sempat menikah siri pada bulan Februari.
Gunawan Dwi Cahyo berhasil mengganti posisi Pasha Ungu di hati Okie Agustina dan kini hidup bahagia.
Meski kehidupannya terbilang sederhana, Okie Agustina mendapatkan kebahagiaan dari sang suami.
Tak jarang Okie Agustina menunjukan sisi romantis sang bek Bali United itu di akun media sosial Instagram miliknya.
Beberapa di antaranya adalah liburan romantis bersama keluarga di Pulau Dewata Bali, bermesraan, hingga foto keluarga harmonis.
Seperti baru-baru ini, Okie Agustina kembali menunjukan sikap mantan pemain Persija Jakarta itu yang membuatnya makin jatuh hati.
Hal ini seperti yang terlihat pada unggahan story Instagram @okieagustina_, pada Kamis (21/10/2021) kemarin.
Dari cerita yang dibagikan ibu empat orang anak itu tampak bersyukur memiliki suami yang romantis.
Bagaimana tidak, saat Okie tengah merasakan kurang enak badan, Gunawan langsung memberikan perhatiannya.
Ia sigap membelikan makanan untuk sang istri tercinta.
Perhatian sederhana Gunawan itulah yang makin menumbuhkan rasa cinta di hati Okie Agustina.
Hal ini seperti yang terlihat dari ungkapan pada story Instagramnya berikut ini.
"Makasih papah... Istrinya lagi keliyengan dibeliin makanan," ungkap Okie Agustina.
Tak hanya itu, sikap romantis Gunawan juga diungkap lewat caranya mengunggah foto bersama istri dan anak tercinta di Instagram, seperti yang terlihat pada (13/10/2021) lalu.
"Jangan lupa tersenyum, nikmati hari2mu dengan senyuman dan bersyukur..
#gdcfamily #selalubersyukur #mywife #myson," tulis @gunawandwicahyo13.
Okie pun terlihat memberi balasan merengek manja soal unggahan sang suami.
"Boleh pake foto baru aja ga? Ini waktu berat mash 63kg.. skrg udh turun soalnya hihihi," balas @okieagustina_.
Gunawan pun menanggapi balasan sang istri dengan jawaban yang tak kalah romantis.
"@okieagustina_ nanti foto lagi awal november,.," balas @gunawandwicahyo13.
(*)