Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Program acara 'Hong Jin Kyung's Movie Fan Life' langsung sigap dalam menghadapi dampak dari skandal aborsi yang menjerat Kim Seon Ho.
Pasca skandal tentang Kim Seon Ho mencuat, acara 'Hong Jin Kyung's Movie Fan Life' langsung memperbaiki tayangan mereka sebelum disiarkan.
Sikap yang diambil tim produksi 'Hong Jin Kyung's Movie Fan Life' itu semata-mata agar program acara mereka tak terkena imbas dari skandal Kim Seon Ho.
Sebelumnya, Kim Seon Ho terlibat kontroversi lantaran dituding memaksa mantan pacarnya melakukan aborsi.
Setelah 3 hari diam pasca skandal aborsi itu mencuat, Kim Seon Ho akhirnya mengunggah permintaan maaf dan mengakui kesalahannya.
Meski demikan, banyak program acara yang terkena imbas akibat skandal Kim Seon Ho, satu diantaranya adalah program hiburan tvN 'Hong Jin Kyung's Movie Fan Life'.
Pasalnya, dalam episode 'Hong Jin Kyung's Movie Fan Life' yang tayang pada Jumat (22/10/2021) kemarin itu menampilkan perbandingan dan analisis film 'The Founder' dan drama 'Start Up'.
Nurul Qomar Dimakamkan Pagi Ini, Keluarga Ungkap 1 Permintaan Terakhir sang Komedian Soal Pemakaman
Source | : | Allkpop.Com |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Deshinta N |