Grid.ID - Artis cantik Jessica Iskandar kini tengah berbahagia usai dipinang sang kekasih, Vincent Verhaag.
Luka di hati Jessica Iskandar usai batal menikah dengan Richard Kyle kini telah sembuh dengan kehadiran Vincent Verhaag yang resmi menjadi suaminya.
Sebagaimana diketahui, Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag telah mengukuhkan ikatan mereka dalam pernikahan pada Jumat (22/10/2021) lalu.
Kini, sorot kebahagiaan tampak jelas terpancar di wajah Jessica Iskandar maupun Vincent Verhaag.
Terlebih lagi, Vincent diam-diam telah menyiapkan hunian yang super megah untuk sang istri.
Bahkan, wanita yang akrab disapa Jedar itu tampak senyam-senyum sendiri saat mendengar konsep istana cintanya kelak.
Bagaimana tidak, rumah artis Jessica Iskandar dengan Vincent Verhaag tak hanya mewah tetapi juga memiliki banyak fasilitas.
Fasilitas di rumah artis Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag kelak terbilang lengkap.
Apa saja fasilitas di rumah Jedar dan Vincent?
Sudah siap dihuni kah istana cinta tersebut?
Melansir dari tayangan YouTube HITZ INFOTAINMENT, dalam jumpa persnya Vincent mengaku tengah membangun rumah tersebut.
Kendati begitu, segala konsep telah dirancangan dengan rapi.
Bahkan, Jedar dan Vincent tak ragu mengungkap bagaimana konsep dan kemegahan calon huniannya kelak.
"Megah sih rumahnya karena kan harus nyaman terutama buat istri dan anak," ujar Vincent.
Bukan tanpa, konsep rumah megah itu dibuat sesuai dengan rencana kehidupan Vincent dan Jedar kelak.
"Kedua, kita planning untuk ngasih El adik-adik. Jadi mikirnya hari ini sampai 5-10 tahun ke depan. Jadi nggak usah pindah-pindah dulu karena rumahnya terlalu kecil karena anaknya ada 4-5 atau berapa pun itu se-dikasihnya Tuhan.
Jadi konsep rumah yang cukup besar buat keluarga besar," terang Vincent lagi.
Jessica Iskandar yang ada di samping Vincent pun tampak senyum semringah.
Tak hanya itu, Vincent lantas menjelaskan fasilitas yang bakal ada di huniannya kelak.
"Fasilitasnya itu ada kolam renang di lantai bawah.
Ada kantor di bawah. Di lantai duanya ada 3 kamar.
Di lantai dasar juga ada kamar, ada bar, ada banyak sih," tutur Vincent.
Kendati ragu takut dinilai sombong, Vincent tetap membeberkan fasilitas di rumah tiga lantai tersebut.
"Di lantai tiganya juga ada gym, ada beberapa ruangan ekstra yang bisa dijadiin kamar," ungkapnya lagi.
"Terus di lantai tiganya ada teraso sama kolam renang lagi, sama gaming roomnya buat El sama adik-adiknya," pungkasnya.
Di dalam rumah pasangan yang baru saja menikah itu tak terpasang lift lantaran Jedar tak menginginkannya.
"Sempat pengen lift tapi Jesnya nggak mau. Jadi ya udah suami ngikut aja ama istri. Kan istri harus nyaman," aku Vincent.
Selain megah dengan beragam fasilitas mewah, Vincent dan Jedar kompak mendesain rumah tersebut dengan nuansa monokromik.
"Warnanya lebih ke monokrom. Jadi light grey, white, black dikit, sama brown," pungkas Vincent Verhaag.
(*)
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini