Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Indro Warkop seakan mengesampingkan imejnya dengan film komedi dengan berperan di Pintu Surga Terakhir.
Meski film yang juga dibintangi Cut Meyriska dan Roger Danuarta ini bergenre drama dan mampu menguras air mata, namun Indro Warkop tetap menyelipkan unsur komedi.
"Ada memang tapi ringan," ujar Indro Warkop ditemui di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, Rabu (27/10/2021).
"Akhirnya kita bikin garis bawah karena aku sih ambil kesempatan saja orang ketika intrik siap dengan drama jadi komedi yang kecil sekalipun akan kena," terang Indro Warkop.
Film bergenre drama menjadi sesuatu yang baru bagi Indro Warkop yang dikenal juga sebagai seorang komedian.
Oleh sebab itu, tak heran apabila dalam film ini anggota Warkop DKI itu memasukkan beberapa seen komedi.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nesiana |