Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Menjelang pernikahannya dengan Teuku Ryan, Ria Ricis sibuk mengurus dokumen pernikahan di KUA Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Sebab Ria Ricis tercatat sebagai warga Kecamatan Pasar Minggu.
Kendati demikian, Ria Ricis tak hanya meminta pihak KUA untuk memberikan surat pengantar demi memenuhi dokumen.
Tapi Ria Ricis juga ikut membantu masjid di KUA Pasar Minggu.
"Alhamdulillah Ria Ricis hadir kemarin. Tadinya sekaligus mau foto-foto di bangunan masjid yang saya bangun di sini, tapi suasana hujan dan kesibukan beliau akhirnya nggak jadi," kata Kepala KUA Pasar Minggu, Fahrur Rozi, di kantornya Rabu (27/10/2021).
"Tadinya Ricis mau hadir jam 2, tapi karena hujan deras dan kesibukan yang kejar-kejar, tidak jadi. Tapi manajernya sudah ambil berkasnya untuk pengurusan selanjutnya," sambungnya.
Fahrur Rozi enggan membocorkan angka yang diberikan adik Oki Setiana Dewi itu.
Namun doa terbaik untuk Ricis disampaikan, atas pemberiannya.
"Ya bermakna lah (jumlah donasinya). Ya mudah-mudahan yang terbaik," ujarnya.
"Insya Allah memberi kemaslahatan umat dan menjadi kendaraan untuk di akhirat nanti," pungkasnya.
Hubungan kasih Ria Ricis dan Teuku Ryan sudah diikat dengan digelarnya lamaran pada 23 September 2021 lalu.
Tapi keduanya belum mau membocorkan waktu pernikahan, dengan alasan khawatir terjadi perubahan.
(*)
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Deshinta N |