Grid.ID - Sophia Latjuba belakangan memang ramai jadi perbincangan.
Ya, hal ini terkait kabar dirinya yang diduga tengah dekat dengan gitaris Slank, Abdee Negara yang kini juga menjabat sebagai Komisaris di PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk.
Melansir dari Tribun Seleb, kabar tersebut berhembus kencang usai Sophia Latjuba dan Abdee Slank kepergok mengunggah foto masing2 di media sosial.
Alhasil, banyak orang pun percaya mantan kekasih Ariel NOAH terebut memiliki hubungan dengan Abdee Slank.
Tak cukup sampai di situ, Sophia Latjuba sendiri tak menampik bahwa dirinya memang sudah lama mengenal Abdee Slank.
"Sudah kenal tiga tahun ya, jadi sudah lama kenal," ucap Sophia Latjuba ikutip Grid.ID dari Tribun Seleb saat ditemui di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (22/10/2021).
Bukan tanpa alasan, pasalnya Sophia Latjuba dan Abdee Slank pernah terlibat kerjasama yakni membuat rumah produksi yang menggarap film dan series.
"Memang sudah sering kerjasama," tambah Sophia Latjuba.
Sementara itu, baru-baru ini melansir dari tayangan kanal YouTube Indosiar yang diunggah Jumat (29/10/2021), Bimbim yang merupakan rekan Abdee dalam grup band sama juga ikut angkat bicara.
Ya, pada kesempatan itu, Bimbim memang sudah mendengar perihal berita tentang kedekatan sang rekan dengan Sophia Lajuba.
Namun Abdee sendiri ternyata memang belum bercerita apa-apa perihal hal tersebut kepadanya.
"Abdee tu orangnya tertutup ya, soal keluarga soal pribadi, soal cinta," ucap Bimbim.
Meski begitu, Bimbim sendiri tak mempermasalahkannya apabila Abdee dan Sophia Latjuba menjalin hubungan.
"Yang satu duda, yang satu janda, kalau emang iya ya sikat aja," tambah Bimbim.
Namun saat ditinjau lebih jauh, Bimbim belum berani memberikan pernyataan apa-apa perihal kebenarkan hubungan Abdee dan Sophia Latjuba.
"Tapi belum pasti, ntar gue tanya dulu, tapi kalo Sophia Latjuba gue kenal dari jaman remaja." ujar Sophia Latjuba.
Ya, Sophia sendiri ternyata dulu memang pernah nongkrong bareng dengan Bimbim dan kawan-kawan.
"Nongkrong bareng, orangnya smart wawasannya luas. Abdee juga kan smart, wawasannya juga, jadi yang pasti bisa klop lah," pungkas Bimbim.
(*)
Thariq Halilintar Bantah Isu Belum Move On dari Fuji Usai Kepo Postingan Aisar Khaled, Kini Klarifikasi
Source | : | Instagram,Tribun Seleb,YouTube |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |