Grid.ID - Enji Baskoro baru-baru ini sesumbar telah menyiapkan sejumlah biaya untuk masa depan anak Ayu Ting Ting, Bilqis.
Ya, hal itu dilakukan Enji Baskoro pasca Ayu Ting Ting perlahan membuka hati dan memberi lampu hijau untuk pertemukan anaknya dengan sang ayah.
Pasalnya sejak dulu, Ayu Ting Ting melarang Enji Baskoro untuk bertemu putri semata wayangnya, Bilqis.
Namun, melalui vlog Denny Sumargo pada Sabtu (23/10/2021), Ayu Ting Ting membantah kabar tersebut.
Meski begitu, Ayu mengaku heran mengapa baru sekarang Enji mencari dan ingin menemui sang anak.
"Saya bukan berusaha untuk tidak mengizinkan untuk melihat. Kenapa baru sekarang setelah anak saya sudah menjadi anak yang pinter, cantik? Dulu anak saya mau di-tes DNA gimana cerita?" ucap Ayu.
Terlepas dari kecewanya, Ayu bersyukur karena Tuhan bak memberi bukti kemiripan wajah Bilqis dan Enji.
Source | : | GridHot.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |