Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur Aziza
Grid.ID – Ruben Onsu ngamuk setelah nama sahabatnya, Ivan Gunawan, dicatut dalam sebuah penipuan.
Seperti yang diketahui, belakangan tengah viral sebuah video di TikTok tentang penipuan yang mencatut nama Ivan Gunawan.
Merasa nama sahabatnya ikut terseret, Ruben Onsu pun tak terima.
Malahan, Ruben Onsu ikut membantu mencari siapa dalang di balik penipuan ini.
Melansir Instagram @ruben_onsu, sang presenter mengunggah kembali video korban penipuan yang mencatut nama Ivan Gunawan.
"Keluarganya kena tipu.
Sodaranya kesurupan akibat tidak terima.
Baca Juga: Jalani Karantina Usai Pulang dari Dubai, Ivan Gunawan Keluhkan Hal Ini di Hotel Mewah
Emas 5 item seharga 40 juta dan HP sama uang 2 juta.
Diambil semua sama penipu itu," isi teks dalam video tersebut.
Suara seoran wanita yang diduga merekam video tersebut jug terdengar menangis.
Ia menambahkan bahwa si penipu menjanjikan untuk bertemu dengan Ivan Gunawan.
"Ini kita ketipu, bawa-bawa nama Ivan Gunawan. Kita ketipu puluhan juta, Ya Allah," suaranya sambil menangis.
Menanggapi video tersebut, Ruben Onsu pun langsung bergerak untuk mencari tahu siapa penipu tersebut.
"Ada yg bisa info siapa ini yang jahat menipu sampe begini dan oknum yang mengatasnamakan @ivan_gunawan ?????
Jika ada yang tahu informasi tentang korban tolong DM team aku yaa," tulis Ruben Onsu dilansir dari Instagramnya, Sabtu (30/10/2021).
(*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Silmi Nur Aziza |