Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Devano Danendra kembali mencoba kemampuannya dalam berakting.
Dalam web series 'Teluk Alaska', Devano Danendra berperan sebagai Alister dengan lawan mainnya Syifa Hadju.
Sebagai Alister, Devano Danendra memerankan sosok yang jauh dari kehidupan aslinya.
"Alister itu mementingkan diri sendiri daripada orang lain. Kalau aku mementingkan orang lain daripada diri senidri," kata Devano Danendra saat ditemui di MD Place, Jakarta Selatan, Rabu (3/11/2021).
"Beda banget dengan Devano. Perbedaan lebih ke gesture," sambungnya.
Bukan hanya dari kepribadian, anak Iis Dahlia ini juga merasakan perbedaan dengan tokoh yang diperankannya dari segi keluarga.
Ia menyebut bahwa keluarganya selalu memberikan dukungan kepada setiap anggotanya.
"Karena backgroundnya keluarganya nggak supportif," ungkapnya.
"Dan dari situ dia lumayan ketus, enggak suka diganggu," lanjutnya.
Judul tersebut akan tayang di OTT WeTV pada 5 November mendatang.
Kendati demikian, Lesley Simpson selaku Country Head WeTV dan iflix Indonesia menyebut netizen sudah banyak yang menunggu series tersebut.
"Banyak komen dari netizen yang tidak sabar mau nonton Teluk Alaska," ungkapnya.
"Melihat antusiasme netizen seperti itu, kami makin terpacu untuk tetap memberikan konten-konten terbaik," pungkasnya.
(*)
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |