2. Air beras dan madu
Campur 1 sendok makan madu organik dan 2 sendok teh air beras.
Aduk hingga merata dan oleskan sebagai masker ke wajah.
Diamkan selama 10-15 menit, dan bilas menggunakan air dingin.
Selain membuat cerah, campuran ini ampuh mencegah dan mengobati munculnya jerawat.
3. Air beras dan susu bubuk
Cara membuat masker air beras agar wajah cerah seketika berikutnya yakni dengan mencampurkan 2 sendok makan air beras dan 1 sendok makan susu bubuk putih ke wadah.
Oleskan ke wajah dan biarkan hingga mengering, kemudian bilas menggunakan air hangat.
Ramuan ini sangat ampuh mencerahkan wajah hanya dalam 1 minggu.
4. Air beras dan lidah buaya
Jika memiliki tanaman lidah buaya, ambil daging lidah buaya sebanyak 2 sendok makan dan campur dengan 1 sendok makan air beras.
Oleskan sebagai masker di wajah dan diamkan selama 30 menit, kemudian bilas menggunakan air hangat.
Selain itu, air beras juga bisa digunakan sebagai toner untuk melembapkan kulit wajah.
Caranya mudah. Campurkan 2-3 sendok teh air beras dan 3 sendok makan air mawar ke dalam wadah.
Aduk rata campuran tersebut, kemudian masukkan ke botol semprot.
Pakai secara rutin, setidaknya dua kali dalam seminggu dan Moms akan rasakan hasilnya yang menakjubkan.
Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Banyak Emak-emak Langsung Sujud Syukur, Pantas Saja Wajahnya Cerah dan Sehat Meski Tak Keluar Sepeser Pun Uang ke Klinik atau Skincare
(*)
Source | : | Nakita.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Maria Novika |