Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Sopir Vanessa Angel, Tubagus Joddy masih menjalani pemeriksaan polisi terkait kecelakaan yang menewaskan Vanessa dan Bibi Ardiansyah.
Hingga saat ini pihak kepolisian masih mengusut kasus kecelakaan maut yang menewaskan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.
Terkait hal itu, ayah Bibi, Faisal belum ada komunikasi dengan pihak Tubagus Joddy.
"Sampai sejauh ini tidak ada, kita tidak dikontak, mereka tidak datang juga," ucap Faisal saat Grid.ID temui di rumah duka di kawasan Srengseng, Jakarta Barat, Sabtu (6/11/2021).
Namun, Faisal sempat jengkel karena dikabarkan Tubagus Joddy mengendarai mobil dengan lalai.
"Kalau melihat dari kejadian tabrakan, ada rasa kejengkelan sendiri dari diri pribadi saya," ucapnya.
Kendati begitu, ayah Bibi Ardiansyah tak ingin berasumsi soal kecelakaan tersebut.
Baca Juga: Sebelum Meninggal, Vanessa Angel Minta Babby Sitter Jaga Sang Putra
Faisal pun menyerahkan proses penyelidikan tersebut kepada polisi.
Apabila Joddy bersalah, Faisal berharap hukum tersebut ditegakkan.
"Tapi kebenarannya polisi yang bisa menunjukkan. Saya ingin untuk Joddy, jika dia salah, hukum ditegakkan. Saya melihat ada suatu kelalaian dalam berkendara, tindak sesuai hukum yang berlaku," lanjutnya.
Selain itu, ketika ditanya apakah masalah ini bakal diselesaikan secara kekeluargaan, Faisal tidak akan melakukannya.
"Kita saat ini mengikuti alurnya bagaimana tindakan polisi. Saya nanti akan bertanya bagaimana ini kejadiannya, tapi karena belum ada keputusan polisi, dugaan saya kelalaian," lanjutnya.
"Tidak ada, keluarganya pun tidak ada obrolan ke arah sana. Saya maunya hukum berjalan," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah mengalami kecelakaan tunggal di Kilometer (Km) 673, Jawa Timur, Kamis (4/11/2021) pukul 12.36 WIB.
Dalam kecelakaan, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah meninggal dunia.
Sementara 3 orang lainnya, termasuk anak, asisten, dan sopir mengalami luka-luka.
(*)
Jemput Andrew Andika dari Tempat Rehabilitasi, Tengku Dewi Beberkan Fakta Ini: Dia Minta Tolong
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |