Laporan Wartawan Grid.ID, Marsha Ayu
Grid.ID - Sobat Grid pasti sudah tidak asing lagi dengan sosok artis cantik Prilly Latuconsina.
Di usianya yang masih muda, Prilly Latuconsina berhasil meraih popularitas dan kesuksesan sebagai artis tanah air.
Tak heran jika Prilly Latuconsina bahkan sudah bisa membangun sebuah rumah mewah saat usianya masih 20an.
Tak hanya rumah mewah, Prilly Latuconsina juga dikenal memiliki koleksi barang-barang branded dengan harga jutaan rupiah.
Dan baru-baru ini, sebuah jepit rambut yang dikenakan Prilly Latuconsina sukses bikin kaget netizen!
Memiliki ukuran kecil, jepit rambut yang dikenakan Prilly Latuconsina ternyata dibandrol dengan harga jutaan rupiah loh, sobat Grid!
Penasaran? Yuk, simak!
Baca Juga: Makin Sukses Lewat Berbagai Bisnis, Luna Maya Kepergok Kenakan Tas Mungil dengan Harga Rp50 Jutaan!
Bukan datang ke sebuah acara formal, Prilly Latuconsina ternyata mengenakan jepit mewah tersebut untuk penampilannya sehari-hari.
Bahkan, Prilly Latuconsina hanya mengenakan blus putih polos dan celana jeans biasa.
Namun, siapa menyangka jika jepit rambut yang menghiasi penampilan sang artis justru dibandrol dengan harga yang fantastis.
Pada sisi kiri dan kanan rambutnya, Prilly Latuconsina tampak mengenakan sebuah jepit kecil berwarna pink dengan bentuk segitiga.
Diketahui, jepit tersebut merupakan koleksi dari brand mewah Prada dengan nama “Prada Symbol Metal Hair Clip”.
Dikutip dari akun Instagram @fashion_prillylatuconsina, jepit rambut mewah tersebut memiliki harga sekitar ₩510,000 atau setara dengan Rp6,2 juta loh, sobat Grid!
Melihat harganya yang fantastis, tak heran jika banyak netizen yang langsung mengeluarkan komentar kocak dan tak percaya.
“Atuhlah jepit rambut doang 6 juta” komentar akun @ayudasir_26.
“Beneran ini min… Masya Allah” komentar akun @wulanardianto16.
“Bisa buat bayar semesteran” komentar akun @tinnywinniebittie.
“Hanya jepit rambut aja harganya segitu wow” komentar akun @irwanquinayah.
“Bisa-bisanya jepit rambut harganya” komentar akun @eva.mawaddatunnisa.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Okki Margaretha |