Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Memasuki hari ketujuh bulan November, astrologi kembali membawa kabar kurang menyenangkan.
Pasalnya, 3 dari 12 zodiak yang ada, disebutkan mengalami penurunan kesehatan.
Dengan peringatan ini, 3 zodiak tersebut diminta untuk tetap jaga pola makan dan hidup sehat.
Dilansir dari Pinkvilla.com pada Sabtu (6/11/2021), peramal Kalashanti Jyotish telah memprediksi Anda.
Simak yuk, inilah 3 zodiak yang harus menjaga kesehatan lebih ekstra.
1. Gemini
Di awal bulan November ini Gemini diprediksi akan mencapai posisi keuangan yang kuat.
Bahkan, mereka tak perlu khawatir untuk membeli barang-barang yang kalian inginkan.
Selain keuangan, hubungan Gemini dengan orang-orang di sekitar diramalkan sangat baik.
Akan ada etos yang menyenangkan di rumah dan semua anggota keluarga akan bekerja sama satu sama lain.
Namun, Gemini harus berhati-hati dengan makanan yang mereka konsumsi.
Sebab, Gemini yang gemar menunda waktu makan dapat menyebabkan keasaman dan sakit kepala.
2. Scorpio
Zodiak Scorpio, di awal bulan ini cenderung menghasilkan keuntungan di bidang finansial.
Ketajaman keuangan Anda, sangat memungkinkan untuk meningkatkan kekayaan signifikan.
Selain itu, Anda akan diuntungkan karena kombinasi bintang yang positif.
Sayangnya, Scorpio akan berada di pemikiran dan kekhawatiran yang mengkhawatirkan di belakang pikiran Anda.
Jangan abaikan indikasi kecil ketidaknyamanan fisik ini.
Jika tidak segera waspada, pekerjaan rutin Anda akan berjalan dengan hambatan.
Anda harus berkompromi pada hal-hal tertentu untuk mencapai kehidupan yang sehat.
3. Aquarius
Zodiak Aquarius mungkin sedang merasa tidak tertarik dengan pekerjaan dan tujuan jangka panjang.
Anda mungkin tidak memiliki semangat untuk memperhatikan hal-hal kecil di tempat kerja.
Namun, suasana hati Anda akan berubah menjadi lebih baik setelah sore tiba.
Seorang rekan kerja mendadak akan menunjukkan minat untuk membantu Anda dalam tugas-tugas Anda.
Hanya saja, Aquarius harus berhati-hati di bidang kesehatan ya!
Sebab, ada kemungkinan gangguan pencernaan dan keasaman lambung yang meningkat.
(*)
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Source | : | pinkvilla.com |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Deshinta N |