Laporan Wartawan Grid.ID, Marsha Ayu
Grid.ID - Ingin tampil modis seperti idola tapi bingung bagaimana harus memulainya?
Gak perlu khawatir lagi nih, sobat Grid!
Kali ini, Grid.ID akan berikan gaya fashion modis ala aktris cantik Febby Rastanty yang menjadi idola para kaum remaja.
Gak harus seksi dan buka-bukaan, gaya fashion Febby Rastanty bakalan cocok banget buat sobat Grid yang ingin tampil modis dan juga nyaman.
Walau tak harus meniru tiap fashion item yang dikenakan Febby Rastanty, sobat Grid bisa mencari alternatif barang lain yang memiliki desain mirip.
Grid.ID sudah memilih empat gaya fashion Febby Rastanty yang terlihat modis, nyaman, dan juga keren.
Tunggu apa lagi? Yuk, simak!
1. OOTD Kenakan Outfit Earth Tone
Pada penampilan yang pertama, Febby Rastanty tampil mengenakan kemeja lengan pendek dan tank top berwarna beige.
Kemudian dipilih celana panjang dengan warna cokelat kemerahan yang serasi dengan penampilannya.
Untuk sepatunya, Febby Rastanty memilih slip-on berwarna hitam putih dari brand sepatu Vans.
Penampilan sang aktris semakin lengkap dengan penggunaan tote bag dan kacamata hitam.
2. OOTD Kenakan Kaos dan Rok
Kali ini, Febby Rastanty memilih penampilan feminin dengan penggunaan rok asimetris berwarna biru.
Rok high waist tersebut dipasangkan dengan kaos crop berwarna hitam yang memiliki motif besar di bagian depan.
Lagi-lagi, Febby Rastanty memilih sepatu dari brand Vans namun dengan desain yang berbeda.
Penampilan kedua Febby Rastanty ini dilengkapi dengan ransel mini berwarna hitam.
3. OOTD Kenakan Outfit Layer
Selanjutnya, OOTD Febby Rastanty tampak modis dengan atasan layer yang terdiri dari kemeja putih transparan dan rompi rajut.
Pemilihan outfit dengan warna kalem tersebut dilengkapi dengan celana panjang berwarna abu-abu.
Untuk sepatunya, Febby Rastanty memilih sneakers berwarna putih dari brand sepatu Stuart Weitzman.
Kali ini, penampilan Febby Rastanty semakin lengkap dengan shoulder bag berwarna hitam.
Baca Juga: Dikira Anak SMP, Rossa Kepergok Kenakan Rok Batik Rancangan Gubernur Tanah Air! Kece Banget!
4. OOTD Kenakan Outfit Biru Dongker
Terakhir, Febby Rastanty tampil menawan dalam balutan outfit berwarna biru dongker.
Pertama-tama, Febby Rastanty mengenakan tanktop biru dongker yang dipasangkan dengan baju semi-transparan di bagian luar.
Kemudian dipilih celana panjang berwarna biru dongker dan tas mini Dior dengan nuansa warna yang sama.
Berbeda dengan sebelumnya, OOTD terakhir Febby Rastanty dilengkapi dengan sandal hak berwarna putih.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Irene Cynthia |