Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri
Grid.ID - Felicya Angelista dan Caesar Hito saat ini sedang berbahagia.
Pasalnya pasangan selebriti tersebut baru saja dikaruniai seorang putri pada Selasa (9/11/2021).
Putri kecil Felicya Angelista dan Caesar Hito tersebut diberi nama Graziella Bible Emmanuela.
Melalui sesi siaran langsung di Instagram @felicyangelista_, pada Kamis (11/11/2021), sang aktris pun menceritakan tentang kisah melahirkannya.
Sebagaimana diketahui, Felicya Angelista dan Caesar Hito merupakan salah satu pasangan yang mempunyai kisah cinta panjang.
Bagaimana tidak? Felicya Angelista dan Caesar Hito sudah berpacaran selama 8 tahun sebelum menikah.
Sehingga tak mengherankan bahwa pasangan tersebut menjadi salah satu sejoli favorit netizen.
Astagfirullah, Cuma Gara-gara Kuah, Pegawai di Rumah Makan Padang Ini Babak Belur Dikeroyok Pengunjung!
Source | : | |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Bella Ayu Kurnia Putri |