"Ada lagu berjudul 'Wings' di album BTS. Saya mulai bekerja sebagai penulis lagu dengan lagu itu," sambungnya.
Tak sampai di situ, lagu populer 'Spring Day' dan 'Not Today' juga merupakan lagu hasil kontribusi ADORA dan BTS.
Bahkan, saat membuat lagu-lagu tersebut, ADORA masih berusia 18 tahun, loh! Ketika lagunya rilis, ia berusia 19 tahun.
"Saya berpartisipasi dalam karya lagu berjudul 'Spring Day' dan 'Not Today' di album repackage," tuturnya.
Oleh karena itu, ADORA memilih lagu Wings, Not Today, dan Spring Day sebagai 3 lagu BTS yang paling disukainya.
Karena baginya, ketiga lagu tersebut menandakan awal kariernya yang begitu sukses.
"Ketiga lagu itu sama dengan awal yang baik untuk komposer ADORA, oleh karena itu saya merasa sangat menyukainya," imbuh ADORA.
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Source | : | koreaboo.com |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Deshinta N |