Laporan Wartawan Grid.ID, Marsha Ayu
Grid.ID - Tahukah sobat Grid? Ternyata, kain tradisional Indonesia bisa disulap menjadi trendy dan modern loh!
Walau penampilan tradisional tak ada salahnya, penampilan modern dalam balutan kain Indonesia juga bisa menjadi pilihan.
Kali ini, artis cantik Eva Celia lah yang membagikan penampilan menawannya dalam balutan kain Indonesia.
Saat menjadi pengisi acara di Festival Film Indonesia, Eva Celia tampil memukau mengenakan kain dan kebaya yang terlihat unik.
Saking uniknya, penampilan Eva Celia bahkan dipenuhi dengan warna pink dari atas hingga ke bawah loh!
Nah, penasaran seperti apa penampilan Eva Celia kali ini?
Yuk, simak lengkapnya!
Ternyata, penampilan menawan Eva Celia kali ini tak akan terwujud tanpa campur tangan fashion stylist Jonathan Andy Tan.
Sang fashion stylist berhasil menyulap kain dan kebaya tradisional menjadi terlihat berbeda.
Pertama-tama, dipilih kebaya brokat lengan panjang berwarna pink yang menutupi hingga telapak tangan.
Uniknya, pada bagian luar kebaya ditambahkan korset berwarna merah menyala dengan detail kain brokat jaring-jaring.
Kemudian, terdapat kain panjang pada bagian pinggang dan bahu yang memberikan detail berbeda.
Tak lupa ditambahkan kalung, anting, serta perhiasan emas lainnya yang memberikan kesan mewah.
Selanjutnya, kebaya tersebut semakin menonjol dengan penggunaan kain pada bagian bawah.
Dipilih kain tradisional berwarna pink yang dibentuk unik dengan belahan di bagian depan.
Berbeda dengan rok pada umumnya, kain tersebut disulap dengan desain yang terlihat sangat berbeda.
Belahan di bagian depan juga membuat kaki Eva Velia yang dibalut kain brokat menjadi terlihat.
Tak hanya itu, detail high heels sebagai alas kaki Eva Celia juga terlihat sempurna melengkap penampilan sang penyanyi.
Nah, itu dia detail penampilan memukau Eva Celia yang unik dan berbeda.
Gimana? Sobat Grid ingin tiru gayanya?
(*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |