Grid.ID - Tika Bravani sempat vakum dalam dunia keartisan.
Setelah Tika Bravani harus istirahat berakting dalam sinetron 'Tukang Ojek Pengkolan', demi mengurus persalinan serta anaknya.
Kini Tika Bravani kembali berakting di web series 'Cantik Ya Kamu'.
"Karena sebenarnya kemarin melahirkan, menyusui, urus anak, terus pandemi kan bikin stres juga. Ketika mencoba masuk web series kayak oh ternyata aku masih inget caranya akting," kata Tika, secara virtual.
Baca Juga: Datang ke Pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan, Baim Wong dan Paula Verhoeven Panjatkan Doa
"Ternyata menyenangkan sekali. Untungnya relate, takutnya ceritanya berat apa gimana, ternyata lancar dan cast baik semua," sambungnya.
Dalam web series yang tayang di RCTI+ ini, mengisahkan tiga perempuan berlatar belakang berbeda.
Mereka ialah Bea, Millie, dan Langi yang menemukan liku-liku kehidupan masing-masing.
Baca Juga: Beda Generasi, Berikut Bukti Kedekatan Antara Heechul Super Junior dan Suga BTS, ARMY Sudah Tahu?
Bukan hanya Tika Bravani yang berperan sebagai Langi, tapi ada juga Ariella Calista sebagai Bea, Windy Apsary sebagi Millie.
Serta Emil Kusumo sebagai Beno, Emeraldy Tan sebagai Redido, Wafda sebagai Rendy, Martina Aisyah sebagai Karina, dan Megi Widia Rachma sebagai Ayu.
Web series 'Cinta Ya Kamu' sudah tayang sejak 5 November.
(*)
Ngakak, Angelina Sondakh Disebut Nikah sama Nicholas Saputra Oleh Meta AI, Begini Respon Kocak sang Artis
Penulis | : | Dianita Anggraeni |
Editor | : | Dianita Anggraeni |