Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri
Grid.ID - Mempunyai aroma harum seharian memang terasa sangat menyenangkan.
Apalagi bila kita adalah sosok yang memiliki segudang aktivitas, rasanya berbau wangi adalah suatu keharusan.
Tidak hanya menyenangkan diri sendiri, aroma tubuh yang wangi tak jarang juga bisa menarik perhatian orang lain.
Nah berikut ini, Grid.ID mempunyai informasi dari realsimple.com tentang cara mempertahankan aroma parfum seharian, simak yuk!
1. Semprotkan ke Kulit Setelah Mandi
Bila baru saja selesai mandi, kita bisa langsung menyemprotkan parfum ke tubuh.
Tapi semprotkan parfum ketika kita selesai mengeringkan badan, ya!
Baca Juga: Wow, Ini 5 Bau-bauan Nggak Wangi Tapi Kamu Pasti Suka Menghirupnya... Nomor 5 Gimana?
Hal tersebut bisa membuat aroma parfum menjadi lebih tahan lama pasanya di saat itu kulit sedang dalam keadaan prima dan siap untuk menahan aroma.
2. Lembabkan Kulit Terlebih Dahulu
Ada baiknya bila kita melembabkan kulit terlebih dahulu sebelum memakai parfum.
Mungkin kita bisa menggunakan hand body lotion untuk membantu melembabkan kulit.
"Kulit kering tidak akan mempertahankan wewangianmu selama kulit yang dilembabkan, jadi melembabkan, melembabkan, melembabkan," kata Cordelia Smith, ahli wewangian dan pendiri Formulary 55 dikutip Grid.ID dari realsimple.com.
Untuk hasil terbaik kita bisa mencoba langkah seperti mandi, keringkan, lembabkan kulit, dan semprotkan parfum.
3. Semprotkan Parfum pada Titik-Titik Nadi
Ini adalah salah satu trik rahasia untuk daya tahan parfum yang lebih lama.
Hal tersebut yakni semprotkan wewangian ke titik-titik nadi.
Area-area ini termasuk pergelangan tangan, tengkuk, di belakang lutut, di belakang telinga, dan di dalam siku.
4. Jangan Gosok Pergelangan Tangan Bersama-sama Setelah Menyemprotkan Parfum
Mungkin banyak orang yang usai menyemprotkan parfum, mereka kemudian menggosokkan pergelangan tangan bersamaan.
Tapi rupanya cara tersebut justru akan mengurangi kualitas aroma wewangian dan juga dapat mengganggu profil wewangian secara keseluruhan.
(*)
Anaknya Pergoki Suami Selingkuh di Rumah Saat Ia Pergi Umroh, Selebgram Ini Akhirnya Usir Meski Belum Cerai: Temenin Tuh Pacar Lu
Source | : | realsimple.com |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Bella Ayu Kurnia Putri |