Grid.ID – Anak Nia Daniaty, Olivia Nathania atau yang akrab disapa Oi menjadi tersangka dalam kasus dugaan penipuan rekruitmen CPNS.
Setelah ditetapkan sebagai tersangka, Oi langsung ditahan sejak Kamis (11/11/2021).
Sejak hari penahanan Oi, sosok suaminya yakni Rafly N Tilaar tak terlihat.
Bak menghilang, Rafly N Tilaar tidak terendus di mana keberadaannya selama 7 hari ke belakang.
Akan tetapi hari ini, Rabu (17/11/2021), Rafly N Tilaar akhirnya datang menjenguk Oi di tahanan bersama dengan kuasa hukum Oi, Susanti Agustina.
"Saya janjian juga dengan suaminya, Rafly,”
“Rafly dari Manado kemarin itu udah datang, dia mau nengok Oi (sapaan akrab Olivia)”
“Ya udah kita janjian di sana, tadi sudah ketemu, Rafly sudah ketemu Oi di dalam," ungkap Susanti Agustina seperti dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Rabu 17 November 2021.
Disebutkan bahwa Rafly N Tilaar beberapa hari lalu berada di Manado untuk mengurus orang tuanya yang sakit.
Baca Juga: Kunjungan Squad Swiss German University ke Gedung Kompas Gramedia Demi Memperkuat Sinergitas
Seperti yang diketahui bahwa Rafly N Tilaar berasal dari Manado dan dikabarkan bahwa ibunya terserang stroke.
Rafly N Tilaar turut membawakan makanan kesukaan Oi dan mengatakan istrinya dalam keadaan baik.
"Kalau makanan tadi dibawa sama Rafly. Rafly sih bilangnya ya Oi sehat, ya bagus-bagus aja di dalam," lanjut Susanti Agustina.
Ketika pertemuan tersebut, Oi sempat menangis di hadapan suaminya.
"Ya wajar lah kalau ketemu pastinya nangis, namanya juga kondisi seperti itu siapa sih yang enggak sedih,” terang Susanti Agustina.
Oi dan suaminya juga sempat mengobrol saat kedua bertemu.
“Sudah ketemu, ya udah mereka berbincang kita enggak tahu apa yang dibicarakan," terang Susanti.
(*)
5 Arti Mimpi Melihat Sawah Bersama Pasangan, Ternyata Pertanda Saling Mendukung Hal Ini, Simak Penjelasannya
Source | : | Grid.ID,YouTube,Tribunstyle |
Penulis | : | Pradipta Rismarini |
Editor | : | Pradipta Rismarini |