Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Marshanda membawa pesan positif untuk para wanita terkait mencintai dirinya sendiri.
Dalam saluran YouTube-nya, Marshanda sedang konsentrasi bagaimana caranya menerima dirinya sendiri.
Marshanda memutuskan untuk menghentikan konsumsi obat penghambat nafsu makan dalam rangka mengurangi asupan kimia ke dalam tubuhnya.
Tentu saja keputusan itu tidak mudah, buktinya berat badan Marshanda mengalami peningkatan.
Dalam saluran YouTube-nya Marshanda tidak hanya sekadar berbagi pengalaman kepada banyak wanita terkait menerima diri apa adanya.
Tapi Marsahanda juga sedang memotivasi dirinya sendiri.
“Aku tuh bikin episode di YouTube channel aku soal body positivity, sebenarnya tuh orang pertama yang aku tuju untuk aku motivasi adalah diriku sendiri dulu,” kata Marshanda di TransTV, Rabu (17/11/2021).
Kemewahan Natal Sandra Dewi Sebelum Harvey Moeis Dipenjara, Pohon Natalnya Saja Asli dari Amerika
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |