Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Baru-baru ini, kabar mengejutkan datang dari Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.
Pasalnya, seorang pria bernama Yana mendadak hilang misterius di Jalan Cadas Pangeran, Sumedang saat perjalanan pulang ke rumahnya, Selasa (16/11/2021).
Dikutip Grid.ID dari TribunJabar.id pada Rabu (17/11/2021), awalnya, Yana yang baru saja pulang dari Tanjungsari pun mengirimkan pesan kepada istrinya bahwa ia sedang istirahat untuk salat isya.
Selain itu, Yana juga memberitahu istrinya bahwa ada seseorang yang berniat memboncengnya mengendarai motor ke Sumedang.
"Ayah solat dulu di Simpang, solat isya. Kebetulan ada orang Sumedang juga, nebeng ikut sama Ayah," tulisnya melalui pesan instan WhatsApp.
Namun, tak lama kemudian, istri Yana kembali menerima pesan dari sang suami.
Dirinya terkejut bukan main saat sang suami mengirimkan pesan suara dengan terbata-bata dan menangis.
"Gusti, saya kira bukan orang jahat," ujarnya melalui pesan suara.
Pesan tersebut pun menjadi pesan terakhir dari Yana karena ia belum juga ditemukan hingga saat ini.
Sedangkan, dikutip Grid.ID dari KOMPAS.com pada Rabu (17/11/2021), selain itu, keluarga korban yakni Yadi (51) juga mengungkap bahwa Yana mengaku sudah tidak kuat lagi.
Kendati begitu, pihak keluarga tidak mengerti dengan maksud pesan suara dari Yana.
"Pesan suara itu, Yana hanya mengatakan bahwa ia sudah tidak kuat lagi. Tapi kami juga tidak tahu, apa arti dari 'tidak kuat lagi' yang disampaikan Yana," ujarnya.
Petugas Piket Polsek Sumedang Selatan Bripka Guruh Purnama mengungkap bahwa pihaknya sudah menerima laporan dari keluarga Yana.
"Kami menerima laporan warga atas nama Yana hilang di Cadas Pangeran Selasa malam," ujarnya.
Pencarian Yana pun terus dilakukan oleh puluhan polisi dan TNI di sekitar jurang di Jalan Cadas Pangeran.
"Sampai saat ini puluhan personel gabungan masih melakukan pencarian di sepanjang jembatan Cadas Pangeran," jelasnya.
(*)
Source | : | Kompas.com,TribunJabar.id |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |