Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Aksi kejam dilakukan oleh seorang pria asal China kepada istrinya di Thailand.
Pria yang diketahui bernama Yu Xiaodong mendorong sang istri, Wang Nan yang tengah mengandung 3 bulan dari atas tebing setinggi 34 meter.
Kejadian tersebut terjadi ketika pasangan suami istri itu tengah berlibur di Taman Nasional Pha Taem, Thailand.
Dikutip Grid.ID dari Serambinews, beruntung, Wang Nan berhasil selamat dari tindak percobaan pembunuhan yang dilakukan sang suami.
Begitupun janin yang tengah dikandung oleh Wang Nan pun berhasil diselamatkan.
Korban langsung dilarikan dan dirawat di Rumah Sakit Sappasit Prasong.
Setelah mendapat perawatan, Wang melapor ke polisi dan menceritakan bahwa sang suami Yu Xiaodong sengaja mendorongnya.
Yu ditangkap Selasa (18/6/2019) atas perintah Pengadilan Ubon Ratchathani.
Kejadian tersebut berawal dari Yu dan Wang yang pergi ke Pha Taem pada 9 Juni 2019 untuk menyaksikan matahari terbit.
Wang menceritakan, awalnya Yu meminta dirinya untuk berdiri di dekat lokasi ketika turis lain mulai meninggalkan tempat dengan berkilah ada lukisan goa berusia 3.000 tahun yang harus mereka lihat.
Namun, mereka berada di dekat tebing setelah Yu tiba-tiba memutar Wang, memegang pinggangnya, dan menciumnya.
Setelah itu, Wang mengaku merasakan dorongan yang membuatnya terhempas dari tebing.
Meskipun terjatuh dari ketinggian 34 meter, dia berkata tetap sadar dan berteriak minta tolong selama 20 menit.
Ketika kembali bertemu dengan Yu, Wang menuduh sang suami yang sudah mendorongnya.Baca Juga: Beri Alasan Lembur Kerja, Pria ini Bohongi Istri dan Lakukan Hal ini Tiap Malam Sampai Bikin Satu Negara Gempar, Kisahnya Berakhir Tragis
Charnchai mengatakan, salah satu dugaan Yu tega hendak membunuh istrinya karena utangnya terlalu banyak.
Wang diketahui berasal dari keluarga berstatus sosial menengah ke atas.
Segala aset pasangan itu juga dipegang oleh Wang.
Yu diketahui sangat kecewa setelah si istri hanya bersedia membayar setengah dari utang-utangnya.
Polisi kemudian lebih lanjut menduga Yu mengancam bakal membunuh istrinya jika dia berani melapor kepada polisi terkait dengan jatuhnya dia dari tebing.
Sementara itu, dikutip Grid.ID dari Gridhot.id, Wang ditemukan oleh seorang turis menemukan dalam kondisi terbaring terluka di jalan setapak di taman setelah dia jatuh dari tebing.
Wang dan bayinya yang belum lahir secara ajaib selamat setelah Wang jatuh melalui pohon-pohon yang di dekat tebing.
Lantaran perbuatan suaminya itu, Wang mengalami patah tulang di berbagai bagian tubuh.
Namun beruntung, Wang dan bayi yang dikandungnya berhasil selamat setelah jatuh dari tebing 34 meter.
(*)
Source | : | aceh.tribunnews.com,Grid Hot |
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nurul Nareswari |