Grid.ID - Sebelum menikah dengan Mulan Jameela, Ahmad Dhani memang sempat berumah tangga dengan Maia Estianty.
Dari pernikahannya dengan Maia itu, Ahmad Dhani dikaruniai 3 orang yakni, Al, El, dan Dul Jaelani.
Namun meski kini Mulan Jameela sudah menjadi ibu tirinya, anak-anak Maia Estianty ternyata tak memanggilnya dengan sebutan ibu atau mamah.
Terutama Dul Jaelani yang selama ini diketahui memanggil Mulan Jameela dengan sebutan tante.
Namun belakangan, Dul Jaelani rupanya sudah mengganti panggilan untuk Mulan Jameela.
Melansir dari tayangan kanal YouTube Video Legend yang diunggah Rabu (17/11/2021), fakta tersebut akhirnya terungkap.
Pada kesempatan itu, Dul Jaelani memang diketahui tengah melakukan gladi resik (GR) bersama Ahmad Dhani, Mulan Jameela, dan kekasihnya, Tissa Biani.
Ya, keempatnya memang diketahui tengah melakukan kolaborasi untuk memeriahkan acara AMI Award 2021.
Dan ya, Dul Jaelani pun sempat terekam membicarakan hal tersebut sembari memanggil mulan Jameela dengan sebutan 'Mami'.
"Alhamdulillah GR nya sudah selesai. Aku rasa ini akan menjadi kolaborasi yang unik.
Karena ini pertama kalinya, aku featuring ayah, Tissa dan mami Mulan," ungkap Dul Jaelani.
Mendengar hal tersebut, Tissa Biani pun sempat kaget lantaran sang pacar memanggil Mulan Jameela dengan sebutan berbeda dari biasanya.
"Hah?" timpal Tissa Biani sembari tertawa.
"Kenapa tertawa?" tanya Dul Jaelani.
"Enggak. Tapi kok mami Mulan?" tanya Tissa Biani yang masih terkejut sekaligus penasaran.
Mengatahui hal demikian, Dul Jaelani pun langsung memberikan alasan mengapa dirinya kini memanggil istri Ahmad Dhani itu dengan sebutan mami Mulan.
Ya, usut punya usut, Dul mengaku panggilan tersebut agar sejajar dengan Irwan Mussry yang kini juga menjadi ayah sambung dan suami Maia Estianty.
"Gak apa-apa, kan mami Mulan. Ada Daddy Irwan ada mami Mulan," pungkas Dul Jaelani.
(*)
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |