Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Celine Evangelista mengaku banyak yang mendekatinya usai satu bulan resmi bercerai dari Stefan William.
"Yang deketin aku kan banyak, maksudnya ada beberapa yang ngedeketin aku," ucap Celine Evangelista saat ditemui di Jakarta Barat beberapa waktu lalu.
Sayangnya, janda 4 anak itu belum ingin menjalin hubungan spesial dengan laki-laki dalam waktu dekat.
"Tapi untuk saat ini aku masih mau teman-teman aja," lanjutnya.
Meski begitu, mantan istri Dirly Idol itu mengaku tak menutup pintu hatinya untuk menjalin hubungan dengan siapapun.
Hanya saja, ia tak ingin menikah lagi dalam waktu dekat.
"Aku juga nggak menutup aku punya hubungan baru, nggak. Aku juga sangat membuka hati, maksudnya welcome juga untuk mengenal orang lain," ungkapnya.
"Tapi ke jenjang lebih serius lagi, mungkin itu belum siap," tutur Celine Evangelista.
"Jadi aku masih, kalau mengenal aja, bertemen aja aku iya. Aku dari dulu berteman sama siapa aja, teman aku juga banyak yang cowok, jadi aku memang orangnya friendly, jadi ya sudah berteman aja cuek."
"Cuma kalau untuk yang lebih serius lagi aku kayaknya masih mikirin," sambungnya.
Seperti diketahui, Celine Evangelista baru saja resmi cerai dari Stefan William pada 18 Oktober lalu.
Dari pernikahannya itu, ia dikaruniai dua orang anak, yaitu Lucio Otthild William dan Eadred Koa Lewis Miguel.
Sebelumnya, Celine Evangelista pernah menikah dengan Dirly Idol.
Rumah tangganya hanya bertahan setahun dan dikaruniai dua orang anak, yaitu Jemima Guri Clementine Sompie (adopsi) dan Eleeya Xaviera Sompie.
(*)
5 Tips Mudik Naik Bus Bareng Toddler Agar Tak Mudah Rewel, Pilih Kursi di Bagian Ini
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |