Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Belum lama ini, penyanyi kawakan Titi DJ menggaet Ashanty untuk berduet di single berjudul 'Superwoman'.
Bukan tanpa alasan Titi DJ menggandeng istri Anang Hermansyah itu ke single 'Superwoman'.
Rupanya, Titi DJ menilai Ashanty sebagai sosok wanita hebat yang bisa mewakili 'Superwoman' itu sendiri.
Menurut Titi DJ, Ashanty telah membuktikan bahwa ia berhasil melakoni beberapa peran dalam hidup dengan baik.
Selain menjadi istri sekaligus ibu, Ashanty juga diketahui memiliki latar belakang pendidikan tinggi yang mentereng.
"Dia (Ashanty) adalah contoh superwoman, seorang ibu yang berhasil segalanya," kata Titi DJ saat live Rumpi Trans TV, Rabu (24/11/2021).
"Sekolahnya tinggi, dua major lagi yang diambil, gelarnya udah," lanjutnya.
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Source | : | Rumpi Trans TV |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Nesiana |