Grid.ID- Dunia musik Tanah Air tengah berduka karena pengamat musik Bens Leo meninggal dunia.
Bens Leo mengembuskan napas terakhirnya pada hari ini Senin (29/11/2021) pagi.
Sebelum meninggal, Bens Leo sempat dikabarkan terinfeski Covid-19.
Kabar tersebut disampaikan oleh rekan mendiang, Nini Sunny melalui Instagram.
Ia menyebut Bens Leo mengalami beberapa gejala, satu di antaranya sesak napas.
"Saya mau update kondisi Mas Bens. Posisi Mas Bens di RS Fatmawati masih belum stabil saturasinya."
"Masih di angka 95, masih sesak dan sulit tidur. Sementara suhunya sudah turun menjadi 37," tulis Nini Sunny, Senin (22/11/2021).
Baca Juga: Tutup Usia, Sosok Bens Leo Tak Tergantikan Sebagai Pengamat Musik Indonesia
Thariq Halilintar Bantah Isu Belum Move On dari Fuji Usai Kepo Postingan Aisar Khaled, Kini Klarifikasi
Source | : | |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Mia Della Vita |