Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Larissa Chou menjadi salah satu orang yang terpukul atas kepergian Ameer Azzikra.
Bahkan Larissa Chou tak henti-henti membagikan kenangan kebahagiaan bersama Ameer saat masih menjadi istri Alvin Faiz.
Ia pun mengucapkan selamat jalan untuk Ameer dan berdoa agar dilapangkan kuburnya.
"Selamat Jalan …. mer???? banyak kenangan saat kita menjadi keluarga..dan masih terekam jelas di ingatan masa2 itu..
dan sekarang ameer sudah pulang duluan..
masya Allah," tulis Larissa Chou dalam unggahan instagramnya @larissachou.
"Semoga dilapangkan kubur nya..diterima semua amal ibadah nya..ditempatkan di sisi terbaik..jika beliau pernah menyinggung / melakukan kesalahan semasa hidup nya
Mohon maafkan mohon maafkan…. insya Allah… Husnul khotimah.. Aamiin Amiin ya Rabb Al-Fatihah - kirimkan untuk @ameer_azzikra," sambungnya.
Karena kepergian Ameer yang begitu cepat, Larissa Chou pun langsung termenung akan kematian.
"Langsung merenung... kapan giliran ku?" ucap Larissa Chou.
Namun ia masih takut akan kematian lantaran masih memiliki Yusuf Alvin Ramadhan anak semata wayangnya bersama Alvin Faiz yang harus ia besarkan.
"Seketika langsung takut, karena masih punya malaikat kecil," tutupnya.
Seperti diketahui, putra kedua mendiang almarhum Ustaz Arifin Ilham, Ameer Azzikra meninggal dunia pada Senin (29/11/2021).
Sebelumnya beberapa hari lalu Ameer Azzikra sempat dirawat inap di rumah sakit daerah Sentul, Jawa Barat.
Lalu pada hari Minggu, 29 November dilarikan ke ruang ICU karena kondisinya yang semakin parah.
Namun nyawanya tidak tertolong hingga adik Alvin Faiz itu menghembuskan nafas terakhirnya dan dimakamkan di dekat pusara Ustaz Arifin Ilham di Pesantren dan Masjid Azzikra Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat.
Meski sudah tak lagi jadi istri Alvin Faiz, Larissa Chou tetap terpukul atas kepergian Ameer. Ia pun membagikan momen kebahagiaan saat bersama adik iparnya itu.
(*)
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Source | : | |
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Nurul Nareswari |