Grid.ID - Dari pernikahannya bersama Bambang Trihatmodjo, Mayangsari memang diketahui sudah dikaruniai seorang anak.
Anak semata wayang Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo tersebut bernama, Khirani Trihatmodjo.
Dan kini, Khirani Trihatmodjo sendiri sudah beranjak remaja dan berusia 15 tahun.
Kecantikannya bahkan kini sedikit demi sedikit mulai terlihat.
Dan ya, bak buah jatuh tak jauh dari pohonnya, cucu dari keluarga Cendana itu juga mewarisi paras rupawan dan suara indah dari ibunya.
Khirani Trihatmodjo bahkan pernah meluncurkan lagu yang berduet dengan Mayangsari.
Ya, Mayangsari tampaknya mendukung penuh apapun yang ingin dilakukan sang anak, termasuk untuk terjun ke dunia menyanyi.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |