Grid.ID - Akhir pekan jadi waktu yang pas untuk berkumpul bersama keluarga sambil menyantap makanan lezat.
Buat kamu yang bingung akan menyajikan makanan apa untuk keluarga, coba aja sajian praktis dengan memasak capcay!
Masakan berbahan dasar sayur ini gak cuma sehat tapi juga punya cita rasa gurih yang lezat.
Bikin capcay seenak buatan restoran ternyata gampang, loh!
Asalkan tahu bahan dan triknya, kamu bisa bikin sendiri di rumah.
Hasilnya dijamin jadi rebutan satu keluarga saking lezatnya!
Simak resep mudah membuat Resep Capcay Kekian berikut ini, yuk!
Baca Juga: Capcay Rebus Istimewa, Hidangan Malam Nggak Bikin Gendut
Bahan Capcay:
100 gram wortel, diiris tipis miring
150 gram kembang kol, dipotong per kuntum
100 gram jamur merang, dibelah dua
5 batang caisim, dipotong 3 cm
100 gram sawi putih, dipotong 3 cm
1 buah bawang bombay, dipotong panjang
3 siung bawang putih, dimemarkan
1/2 sendok makan kecap ikan
1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
50 ml air
1 sendok teh maizena dicampur 1 sendok teh air, dilarutkan untuk mengentalkan
Cara Membuat Capcay:
1. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Tambahkan wortel, jamur, kembang kol, caisim, dan sawi.
Beda Keyakinan dengan sang Ibu, Venna Melinda Tetap Percaya Doa Orangtua Mustajab: Meskipun Mama Hindu
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |