Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID — Kesedihan tentu dirasakan saat sahabat meninggal dunia.
Seperti halnya yang dirasakan sekumpulan pemuda asal Portoviejo, Manabi, Ekuador.
Dilansir dari Dailymail.co.uk pada Senin (6/12/2021), pemakaman pemuda bernama Erick Cedeno (21) menjadi viral di media sosial.
Sebelumnya, Erick dikabarkan meninggal dunia karena ditembak sejumlah penyerang saat ia menghadiri pemakaman.
Berselang beberapa hari setelah kejadian memilukan itu, jenazah Erick pun hendak dimakamkan.
Saat pemakaman inilah aksi para sahabat Erick menjadi pusat perhatian.
Sekumpulan temannya ini mengangkat jenazah Erick dari peti mati ke motor yang telah siap dikendarai seorang teman yang lain.
Innalillahi, Raffi Ahmad Tumbang saat Ramadhan, Bagaimana Kondisi Suami Nagita Slavina sekarang?
Source | : | dailymail.co |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Nurul Nareswari |