Grid.ID - Kehidupan artis Sheila Marcia sempat jadi sorotan publik lantaran masa lalunya dengan Anji Manji.
Seperti diketahui, Sheila Marcia mengandung anak Anji Manji di luar pernikahan.
Kehamilan Sheila Marcia terungkap saat mantan kekasih Anji Manji itu ditangkap polisi karena kasus narkoba di tahun 2009 lalu.
Kala itu, Sheila Marcia diketahui sedang hamil 2 bulan saat ditangkap hingga harus menghabiskan masa hukuman di balik jeruji besi dalam kondisi tersebut.
Setelah melahirkan, sosok ayah biologis putri Sheila Marcia, Leticia Charlotte Agraciana Joseph sempat menjadi pertanyaan.
Tak berselang lama, terungkap sosok ayah biologis Leticia adalah musisi Erdian Aji Prihartanto alias Anji Manji.
Melansir dari laman Kompas, dalam tayangan "Obsesi" (Global TV), Jumat (9/4/2010), Anji mengakui Leticia adalah anaknya.
"Benar bahwa Leticia adalah anak aku," kata Anji.
Ia pun mengungkap kronologi kejadian kala tahu kondisi Sheila hamil pascaputus darinya dan balikan dengan Rini "Idol".
"Sheila telepon aku, dia ngabari kalau dia lagi hamil dua bulan. Aku bilang, 'waduh, tapi aku balik sama Rini'," jawab Anji saat itu.
"Waktu itu, suaranya berisik, ternyata Sheila lagi mau dieksekusi," imbuhnya.
Kala itu, ia tak bermaksud lepas tangan mengingat kala itu ia telah balikan lagi dengan Rini "Idol".
. "Banyak memang orang yang men-judge aku. Katanya tak mau mengakuilah, tak bertanggung jawab. Tapi tak semudah itu.
Aku harus memahami perasaan Rini, keluarganya, dan itu harus dipikirkan masak-masak. Itu tidak bisa diputuskan cepat-cepat. Aku terus berpikiran dan menemukan cara untuk mengomuikasikannya ini," beber Anji waktu itu.
Namun kini, badai kehidupan Sheila dan Anji berangsur pudar.
Keduanya bahkan menjalin hubungan baik teruntuk tumbuh kembang Leticia.
Baca Juga: Siap Berkarya Pasca Terjerat Narkoba, Anji Bagikan Pengalaman Saat Jalani Rehabilitasi
Meski tak tinggal bersama sebab keduanya telah memiliki kehidupan masing-masing, hubungan Anji dan Sheila tetap akur.
Seperti diketahui, Anji telah bertumah tangga dengan Wina Natalia sejka 2012, sedangkan Sheila Marcia menikah dengan Dimas Akira pada 20 Februari 2020 lalu.
Hubungan dua keluarga itu tampak kompak dan harmonis.
Hal ini seperti yang terlihat pada tayangan YouTube Sheila Marcia & AwesomeFam, terlihat pertemuan mengharukan antara Anji dan Leticia.
Keduanya menjadi jarang bertemu lantaran pandemi, sehingga Leticia tampak sangat merindukan Anji.
Pelukan erat antara keduanya yang berlangsung sangat lama kian membuktikan rindu yang membuncah di antara ayah dan anak.
"Pandemi bikin banyak orang nggak bisa ketemu," ucap Anji sambil memeluk Leticia.
"Udah dong, jangan nangis," imbuhnya.
"Di peluk nggak lepas," ucap Dimas yang menyaksikan pertemuan haru ayah dan anak itu.
Dimas lantas menceritakan kerinduan Leticia pada Anji.
"Kemarin sebenarnya kita sempat ke Jakarta juga mau ketemu, udah kangen banget. Terus Leticianya juga curhat pengen ketemu papa dan akhirnya bisa ketemu papa. Datangnya juga surprise," ungkap suami baru Sheila Marcia.
"Iya surprise 30 menit sebelumnya baru minta share location," timpal Anji yang baru saja berkunjung ke rumah Sheila di Semarang.
Bahkan saat akan berpamitan pulang, pelukan perpisahan yang lama juga kembali terlihat.
Leticia bahkan terlihat tak kuasa menahan tangisnya saat akan kembali berpisah dengan ayah kandungnya.
Dimas dan Sheila lantas kompak menghibur Leticia.
"Nanti ketemu lagi ya, oke? Nanti kita ke Jakarta, oke." ucap Dimas.
"Kuat Leticia anak kuat, timpal Sheila Marcia.
(*)
Apa Makna Jeruk dalam Perayaan Imlek 2025? Yuk Simak Filosofi si Bulat Manis Ini!
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Novita |
Editor | : | Novita |