Grid.ID - Bobby Nasution kini bertahta jadi Wali Kota Medan dengan kekayaan Rp 54 miliar.
Kini bertahta jadi Wali Kota Medan dengan kekayaan Rp 54 miliar, inilah gurita bisnis mentereng Bobby Nasution yang selama ini tak diketahui publik.
Ternyata Bobby Nasution punya saham di perusahaan besar ini.
Nama Bobby Nasution mulai dikenal masyarakat sejak mempersunting putri Presiden Jokowi, Kahiyang Ayu.
Kini, suami Kahiyang Ayu, Bobby Nasution menjabat sebagai Wali Kota Medan.
Resmi menjadi Wali Kota Medan, Bobby Nasution wajib melaporkan harta kekayaannya kepada KPK.
Seperti dilansir dari Grid.id, berdasarkan pelaporannya, jumlah kekayaan Bobby Nasution ditaksir tembus Rp 54 miliar.
Dengan kesuksesan yang ia dapatkan saat ini, banyak yang penasaran dengan ladang kekayaan Bobby Nasution.
Sudah sukses sejak muda, inilah dia beragam usaha yang bikin menantu Joko Widodo ini tajir melintir!
Bisnis Kuliner Bobby Nasution
Mengawali bisnis kulinernya, kedai kopi menjadi pilihan Bobby.
Dengan nama ‘Veteran Cafe’, Bobby melihat bahwa bisnis kopi saat ini memang sedang naik daun.
Ia juga selalu menggunakan kopi lokal khas Sumatera dalam produk yang dihasilkannya.
Walaupun ‘Veteran Cafe’ sudah berdiri sejak tahun 2013, namun Bobbby akui masih perlu belajar berinovasi, branding, dan marketing agar usahanya bisa lebih kuat lagi.
Bahkan Bobby juga sering berkonsultasi dengan Presiden Jokowi terkait pengembangan bisnisnya ini.
Veteran Cafe terletak di Kota Binjai, tepatnya di Jalan Veteran A1-A2 Komplek Ruko Binjai Mas, Binjai 20714.
Kolaborasi Bisnis Bersama Adik Ipar
Masih berada di provinsi Sumatera Utara, Bobby kembali membuka bisnis kedai kopi lain bernama ‘Kopi Jolo’.
Dalam bahasa daerah Medan, Kopi Jolo ini berarti ‘Ngopi Dulu’.
Uniknya, kali ini Bobby menjalankan bisnisnya dengan cara kolaborasi bersama kedua iparnya, Gibran dan Kaesang.
Kolaborasi bisnis ini dikemas dalam satu nama tempat nongkrong, yaitu ‘Kedai Rakyat’.
Jadi, jika kita datang ke Kedai Rakyat, kita akan berjumpa dengan sajian kopi dari Kopi Jolo, martabak dari Markobar milik Gibran, juga pisang nugget milik Sang Pisang ala Kaesang.
Kedai Rakyat terletak di Jalan Iskandar Muda no. 47 A, Medan, Indonesia 20105.
Jika melihat kilas balik kehidupan Bobby Nasution sebelum terjun di bisnis kuliner, ternyata pengalamannya di bidang properti sudah tak diragukan lagi, lo!
Sebelum Jadi Penjual Makanan, Bobby Pernah Jadi Direktur Marketing sebuah perusahaan properti.
Diketahui dari GridHits, Bobby tergabung dalam perusahaan properti besar di Indonesia bernama Takke Group pada November 2016.
Beberapa proyek yang pernah dikerjakan oleh Takke Group antara lain adalah Kemang View, Metro Galaxy, dan Gardenia Bogor.
Sebelumnya, Bobby juga pernah terjun dalam bisnis properti pada 2011, bahkan pernah terlibat dalam proyek Malioboro City di Yogyakarta.
Siapa sangka, selain menjadi direktur marketing, ternyata Bobby juga pemegang saham di Takke Group sebesar 10-20%, lo!
Artikel ini telah tayang di GridHot.ID dengan judul, Kekayaannya Disebut Tembus Hingga Rp 54 Miliar, Inilah Ladang Uang Bobby Nasution yang Tak Banyak Orang Tahu, Ternyata Punya Saham di Perusahaan Besar Ini
(*)
Dua Istri Razman Arif Nasution Diperiksa Polisi Terkait Laporan Terhadap Nikita Mirzani
Source | : | GridHot.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |