Grid.ID - Ivan Gunawan diketahui memang dekat dan bersahabat dengan penyanyi papan atas Indonesia, Rossa.
Namun siapa sangka, jauh sebelum itu, Ivan Gunawan dan Rossa ternyata pernah menjalin hubungan sebagai sepasang kekasih.
Melansir dari tayangan kanal YouTube TRANS7 OFFICIAL dalam acara OOTD yang diunggah 25 November 2020 silam, Igun sapaan akrab Ivan membeberkan faktanya.
Ya, pada kesempatan itu, Ivan Gunawan bahkan mengaku memacari Rossa tatkala dirinya masih duduk di bangku kelas 2 SMP.
Padahal, saat itu Rossa usianya 3 tahun di atasnya.
"Gue macarin dia sebelum dia jadi siapa-siapa," tutur Ivan Gunawan.
Source | : | Instagram,YouTube |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |