Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - National Geographic Indonesia mengambil bagian dalam program Toyota Eco Youth ke-12 tahun 2021.
Sebuah acara webinar "Netralitas Karbon & Peran Anak Muda Indonesia" pun digelar pada Jumat (17/12/2021) untuk mendukung program dari Toyota Indonesia itu.
"Kami mengharap program Toyota Eco Youth bisa menjadi wadah untuk inisiatif untuk melakukan penghijauan dari anak muda, untuk sejak dini mencapai netralitas karbon,," kaya Bob Azam selaku Director Administration, Corporate & External Affairs, Technical Goverment Affairs Toyota.
"Seperti yang kita tahu, saat ini fokus dunia sedang (pada masalah) agaimana mengurangi emisi karbon yang merupakan ancaman bagi kita bersama terutama yang berpengaruh terhadap perubahan iklim," paparnya menjelaskan.
Secara umum, acara Toyota Eco Youth 12 kompetisi bertujuan untuk mendorong anak-anak muda Indonesia berinovasi serta menciptakan ide terbaik mereka dalam upaya menciptakan lingkungan Bumi yang lebih baik.
Di webinar ini, Dr. Ir. Bambang Hendroyono, M. M selaku Sekretaris Jenderal, dalam kesempatan ini membacakan juga pesan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Indonesia, Dr. Ir. Siti Nurbaya, M.Sc.
Menurut Siti Nurbaya, ada baiknya anak muda juga seharusnya menjadi subjek dan mengambil bagi perbuhan lingkungan.
Baca Juga: Bikin Semangat Berbisnis, Shopeepay Talk Bahas Merumuskan Strategi Membangun Brand Purpose
Selingkuh Sama Ani-Ani, Andrew Andika Malah Umbar Aib Tengku Dewi di Rumah hingga Ngaku Jarang Hubungan Intim
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Nesiana |