Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Gisella Anastasia memberi alasan mengapa akhirnya mau buka suara soal berakhirnya hubungan asmara dengan Wijaya Saputra alias Wijin.
Gisel menegaskan, setelah putus ia tidak mau ada kesalahpahaman atau persepsi publik yang berbeda atas hubungan dirinya dan Wijin.
"Buat aku, ada baiknya buat kita itu aja, untuk menghindarkan hal-hal yang mungkin nanti jadi nggak enak, ke depan-depannya," kata Gisel saat ditemui di kawasan Pluit, Jakarta Utara, Sabtu (18/12/2021) siang.
"Mengingat status aku yang single mom segala macem, takut jadi omongan orang gimana," imbuhnya menyimpulkan.
Gisel sendiri dengan ini memecah teka-teki hubungannya dengan Wijin, setelah sebelumnya menebar kode di Instagram.
Sang penyanyi kini membenarkan unggahan galau di Instagram baru-baru ini sebagai pertanda putusnya hubungan keduanya.
"Kita update sejujur-jujurnya, apa adanya," kata Gisel menyatakan.
Baca Juga: 'Pasti Ada Masanya', Putus Baik-baik dengan Wijin, Gisel Sebenarnya Ogah Terus-terusan Merasa Sendu
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |