Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Setiap pagi, kita disarankan menyempatkan diri untuk sarapan sebelum menjalani hari.
Ada banyak pilihan menu sarapan masyarakat Indonesia mulai dari nasi, bubur, sereal, hingga roti.
Namun, tahukah kamu bahwa cokelat ternyata bisa menjadi salah satu pilihan menu sarapan?
Sebenarnya ada banyak jenis cokelat seperti dark chocolate, white chocolate, ataupun milk chocolate.
Nah, jenis cokelat yang bisa digunakan untuk menu sarapan adalah dark chocolate atau cokelat hitam.
Melansir Kompas.com, dark chocolate adalah cokelat tanpa pemanis sehingga rasanya cenderung pahit dan kering.
Cokelat hitam ini juga memiliki presentase biji kakao yang tinggi dengan berbagai nutrisi yang baik seperti antioksidan, serat, zat besi, seng, magnesium, tembaga, fosfor dan kalium.
Oleh karena itu ada banyak manfaat kesehatan yang bisa kita dapatkan apabila sarapan dengan cokelat hitam.
Dikutip dari Bright Side via Nakita.id, inilah manfaat sarapan dengan cokelat yang sayang untuk dilewatkan.
Meningkatkan kinerja otak
Cokelat mengandung senyawa flavonol yang berfungsi untuk meningkatkan aliran darah ke otak, khususnya pada bagian otak untuk belajar dan mengingat.
Penelitian pun membuktikan bahwa orang yang mengonsumsi cokelat hitam paling tidak sekali dalam seminggu cenderung unggul dalam tes mental dan memori.
Menahan nafsu makan
Salah besar jika kamu menganggap bahwa cokelat dapat membuat gemuk karena cokelat hitam justru dapat menahan nafsu makan.
Selain itu, penelitian juga membuktikan bahwa sarapan dengan cokelat dapat membantu memangkas kalori sepanjang hari.
Meningkatkan suasana hati
Sudah menjadi rahasia umum bahwa cokelat adalah salah satu makanan yang dapat meningkatkan suasana hati.
Hal ini lantaran cokelat dapat merangsang produksi endorphin yang mempengaruhi hormon bahagia yaitu serotonin dan dopamin.
Mengurangi risiko penyakit jantung dan kolesterol
Cokelat mengandung senyawa flavonoid yaitu jenis antioksidan yang sangat baik untuk kesehatan jantung.
Senyawa ini dapat menjaga kesehatan jantung dengan cara menurunkan tekanan darah dan menurunkan kolesterol LDL.
Sebaliknya, cokelat dapat meningkatkan kadar kolesterol baik yaitu kolesterol HDL.
Baca Juga: Mendadak Keroncongan Tengah Malam? Yuk Konsumsi 4 Makanan Lezat Pembasmi Lapar yang Aman di Perut!
Meningkatkan energi
Selain kopi dan teh, kafein yang terkenal dapat meningkatkan energi juga terkandung dalam cokelat.
Tak hanya kafein, cokelat juga mengandung theobromine yang juga dapat meningkatan energi di pagi hari. (*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Kompas.com,Nakita.ID |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ragillita Desyaningrum |