Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri
Grid.ID - Pasca kepergian Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel, keluarga kedua mendiang tersebut kini terlibat polemik.
Seperti yang diketahui, Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel meninggal dunia pada (4/11/2021).
Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel berpulang karena sebuah kecelakaan maut yang terjadi di tol Jombang, Jawa Timur.
Salah satu polemik yang terjadi di antara keluarga Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah adalah mengenai hak perwalian Gala Sky.
Beberapa waktu lalu sala satu pengacara kondang Tanah Air, Sunan Kalijaga sempat membuat heboh karena turut membela ayah Vanessa Angel yakni Doddy Sudrajat.
Kendati demikian, melalui video dalam kanal Youtube Marissya-Icha yang dibagikan pada (26/12/2021), Sunan Kalijaga justru terlihat duduk anteng di samping ayah Bibi Ardiansyah, Faisal.
Dalam video tersebut, Sunan Kalijaga mengaku bahwa kedatangannya adalah untuk silaturahmi.
Bahkan Sunan Kalijaga mengatakan bahwa kunjungannya itu sama sekali tidak ada hubungannya dengan permasalahan hukum.
Selain itu, Sunan Kalijaga juga menambahkan bahwa silaturahmi itu dilakukan untuk membahas kepentingan Gala Sky.
"Terima kasih hari ini kita bersilatuhrahmi untuk kepentingan Gala, bukan untuk kepentingan hukum atau bicara hukum," kata Sunan Kalijaga.
"Hari ini kita bersilaturahmi tadi membicarakan tentang yang terbaik untuk tumbuh kembangnya Gala, bukan untuk siapa yang menang, siapa yang kalah, siapa yang berhak, siapa yang tidak," ungkapnya.
"Tapi kita berempat ini orang-orang yang sayang sama Gala dan memikirkan Gala di atas segalanya," timpal dia.
Sunan Kalijaga lalu juga berterima kasih kepada ayah mertua Vanessa Angel karena sudah memberikan dirinya kesempatan untuk bersilaturahmi.
"Saya juga berterima kasih pak Faisal memberikan kesempatan untuk silaturrahmi ini di mana ini murni kita berbicara tentang Gala," ungkapnya.
"Dan syukur kami meminta doanya kepada masyarakat agar persoalan ini bisa selesai dengan baik tanpa harus ada yang merasa kalah, menang, atau dirugikan, atau tidak," pungkasnya.
(*)
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Bella Ayu Kurnia Putri |