Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Setelah 8 tahun cerai dari Ivan Fadilla, artis Venna Melinda baru-baru ini tampak menjalin hubungan serius dengan sosok tak asing di dunia hiburan.
Ya, Venna Melinda mengaku jalin hubungan spesial dengan artis senior Ferry Irawan.
Dalam Instagram pribadinya, Venna Melinda sudah terang-terangan mengunggah potret mesranya dengan Ferry Irawan.
Bahkan keduanya kerap menghabiskan waktu bersama anak Venna Melinda, Vania Athabina.
Diberitakan Grid.ID sebelumnya, Venna Melinda sempat membeberkan niatannya untuk naik pelaminan dengan Ferry Irawan di tahun 2022.
"Insha Allah mohon doanya guys. Kalau kita punya niat baik, kita berdoa, berikhtiar, Allah pasti memberi jalan terbaik. Bulan Januari mudah-mudahan 2022, semuanya Bismillah lancar," beber Venna Melinda.
Sayangnya, kabar kedekatan Venna Melinda dan Ferry Irawan justru ditentang oleh publik.
Banyak yang berharap agar Venna Melinda tak buru-buru menikah dengan Ferry Irawan.
Beberapa warganet memandang berbeda soal kedekatan Venna Melinda dan Ferry Irawan.
Pasalnya, Ferry Irawan juga baru saja cerai dari istrinya yang sudah dinikahi selama 13 tahun.
Netizen seantero negeri seolah tak menyetujui Venna Melinda dengan Ferry Irawan karena dianggap tak setara.
Ada pula yang menganggap bahwa Ferry Irawan hanya menumpang ketenaran dengan Venna Melinda.
Namun baru saja hubungannya ditentang seantero negeri, Venna Melinda justru kepergok pamer cincin berlian melingkar di jarinya.
Hal tersebut tampak dalam unggahan Instagram pribadi Venna Melinda.
Cincin berlian tersebut nampak cantik melingkar di jari manis Venna Melinda.
Tak sekadar pamer cincin, Venna Melinda juga mengungkapkan rasa cintanya kepada Ferry Irawan.
Seolah tak peduli dengan nyinyiran di luaran sana, Venna Melinda tegas menyayangi sosok Ferry Irawan yang sudah melamarnya itu.
"Alhamdulilah,, Love You Abi @ferryirawanofficial," ucap Venna Melinda.
Alih-alih berkomentar soal sindiran lagi, netizen kali ini menanggapi unggahan Venna Melinda dengan harapan baik.
Netizen berdoa agar ibunda Verrell Bramasta itu dapat menjalani hubungan yang baik dengan Ferry Irawan.
"Ah gumusss bngtt si hari baper sedunia. Masalah sht sllu berkah sllu lancar smpe hr h, Sllu d mudahkan," ujar @fari*****iskandar.
"Bahagia selalu tante vena," tambah @wilver.****vrl.
"Bahagia selalu mahven siapaun pilihan hatimu ..ikut bahagia," sambung @alfiau****.
"Semoga lancar menuju pernikahan dan langgeng selamanya. Aamiin," timpal @ani****u_msi.
(*)
Source | : | Instagram,Grid.ID |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |