Grid.ID – Perjuangan anak Denada, Aisha Aurum untuk sembuh sangat menyentuh banyak pihak.
Kini setelah menjalani sejumlah pengobatan, kini kemoterapi Aisha Aurum sudah selesai.
Selama masa pengobatan Aisha Aurum, Denada menutupi wajah anaknya tersebut di media sosial.
Kini setelah pengobatan anaknya selesai, Denada masih tetap menutupi wajah anaknya dengan alasan tertentu.
"Masih (menutupi wajah anak), semua (sosial media), YouTuber aku tutup," jelas Denada dalam kanal YouTube Maia ALELDUL TV tayang pada Minggu (1/1/2022).
Hal tersebut dilakukan Denada untuk melindungi perasaan anaknya.
"Sebenernya awalnya itu karena kita bisa lihat dia nggak nyaman sama dirinya dia."
"Saat dia mulai sadar rambutnya rontok, dia botak, kulitnya item-item karena kemo," ungkap Denada.
"Jadi setiap kali dia rambutnya rontok, kita sekeluarga yang ada di sana ambil rontokannya langsung masukin kantong, jadi biar nggak tahu tapi lama-lama dia ngelihat refleksinya," sambungnya.
Kedaan Aisha Aurum saat ini sudah jauh lebih baik pasca pengobatan.
"Sekarang dia alhamdulillah rambutnya sudah mulai tumbuh lagi dan karena dia udah nggak menjalani kemo kan," jelasnya.
"Secara fisik udah nggak sama pada saat dulu dia menjalani kemo, tapi udahlah aku rasa dia masih kecil banget," lanjutnya.
"Dan sembilan tahun udah mulai kayak ngerti, jadi aku memutuskan sementara ini biar kita tutupi dulu sampai suatu hari nanti dia merasa nyaman lagi, lebih percaya diri lagi," kata Denada.
(*)
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Source | : | tribunnews,YouTube |
Penulis | : | Pradipta R |
Editor | : | Pradipta R |