Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Belum lama ini, video yang menampilkan ayah mendiang Bibi Ardiansyah, Faisal, yang memangku Gala Sky mendadak menjadi perbincangan.
Pasalnya, dalam video itu tampak Faisal berkaca-kaca saat memangku cucunya yang tidur.
Bahkan, video pendek itu pun langsung menjadi viral di jagat maya.
Dikutip dari artikel Grid.ID sebelumnya, diketahui ayah dan ibu mendiang Bibi itu tengah menikmati liburan di pulau Dewata, Bali.
Dalam liburan itu, mereka menghabiskan waktu bersama Gala Sky, Fuji, Fadly, dan Frans Faisal.
Selain itu diketahui bahwa video itu merupakan video perjalanan saat mereka liburan di Bali.
Unggahan mengenai video saat Faisal berkaca-kaca itu pun langsung menjadi perbincangan.
Tak sedikit pula yang juga ikut merasakan kesedihan usai melihat video tersebut.
Baru-baru ini, ayah 4 orang ini pun mengungkap alasannya tak kuasa membendung air mata saat memangku sang cucu.
Hal itu ia ungkap di kanal Youtube Sambel Lalap yang dilansir Grid.ID pada Rabu (5/1/2022).
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | Grid.ID,YouTube |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Deshinta N |