Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Pernikahan Ayu Ting Ting dengan Enji Baskoro memang bukan hal baru.
Sekalipun sudah lama kandas, namun pernikahan Ayu Ting Ting dan Enji Baskoro masih kerap menjadi konsumsi publik.
Ya, ditinggalkan Enji Baskoro saat hamil muda, kejadian itu tak ayal membuat Ayu Ting Ting sempat meradang.
Apalagi, Enji Baskoro dikabarkan tak percaya bila anak yang dikandung Ayu Ting Ting pada saat itu merupakan darah dagingnya.
Alhasil sejak bercerai pada tahun 2014 silam, sang biduan sampai saat ini memilih untuk membatasi pertemuan sang putri dan ayahnya.
Sejak saat itu pula, Ayu Ting Ting memilih jadi single parents tanpa campur tangan mantan suaminya sedikitpun.
Terhitung sudah 8 tahun berlalu, kini putri semata wayang Ayu Ting Ting dan Enji Baskoro telah bertumbuh semakin besar.
Belum lama ini, Bilqis Khumairah Razak telah merayakan hari ulang tahunnya.
Tepat pada 28 Desember 2021 lalu, Ayu Ting Ting dan keluarga besar diketahui telah merayakan ulang tahun Bilqis di Bali.
Bersamaan dengan proses photo prewedding adiknya, Syifa, Ayu tampak semringah membagikan pesta sang putri.
Astagfirullah, Cuma Gara-gara Kuah, Pegawai di Rumah Makan Padang Ini Babak Belur Dikeroyok Pengunjung!