Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - V BTS akhirnya merilis merchandise official-nya!
Untuk diketahui bahwa ketujuh anggota BTS diberi kesempatan untuk mengeluarkan karya hasil desain-nya sendiri atau yang disebut 'Artist Made Collection.
Jin BTS menjadi member paling awal yang merilis merchandise-nya yang berupa setelan piyama dan bantal.
Diikuti dengan sang leader, RM yang merilis setelan training dan gantungan lonceng tradisional Korea dengan hiasan bungeoppang (snack khas Korea) di bawahnya.
Sang rapper, Suga juga baru saja mengumumkan bahwa ia telah merilis merchandise official berupa kalung gitar dan black note lengkap dengan cover, sebagai bentuk kecintaannya menulis lirik lagu.
Setelah Suga, pemilik nama asli Kim Taehyung ini menjadi member keempat BTS yang mengumumkan perilisan merchandise-nya.
Kita sepakat bahwa semua member BTS punya selera fashion yang baik, akan tetapi, jika suruh memilih satu anggota yang gemar mengeksplorasi fashion, jawabannya adalah V.
Ya, V merupakan salah satu anggota BTS yang gemar mengeksplorasi beragam fashion.
Walau begitu, V memiliki ikon nya sendiri dalam hal tas.
Pria 27 tahun itu sangat jatuh cinta pada tas model boston, oleh karenanya, V membuat tas boston hasil dari desainnya sendiri sebagai merchandise official-nya!
Baca Juga: Dikenakan Lisa BLACKPINK, Sweater Merek Pakaian Kakak Jungkook BTS Ini Langsung Ludes Terjual
Kabar ini tentu sangat membahagiakan para ARMY mengingat tas boston adalah jenis tas yang dapat dipakai di segala kesempatan.
Bisa dikenakan untuk acara formal maupun non-formal.
Usut punya usut, V mengaku tak memikirkan siapapun saat mendesain tas tersebut, termasuk ARMY.
Ia hanya mengikuti naluri dan keinginannya sendiri saat mendesainnya.
"Sorry aku tidak memikirkan tentang ARMY, aku benar-benar memikirkan diriku sendiri saat aku mendesain-nya."
"Tolong nantikan perilisannya, pasti aku akan sering membawanya kemana-mana," ujar V.
ARMY jangan bersedih dulu. Pasalnya, untuk merchandise kedua, V benar-benar memikirkan kalian dalam pembuatannya.
Merchandise kedua V ini juga tak kalah lucu dan tentunya useable! apa lagi kalau bukan bros.
7 bros multicolor tersebut bisa disematkan di pakaian atau barang-barang pribadi kalian.
Gimana, sudah memutuskan mau beli yang mana?
(*)
Source | : | Koreaboo |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Nurul Nareswari |