Grid.ID - Potret gadis cilik mungil berwajah blasteran bule baru-baru ini kembali menyita perhatian publik.
Wajah gadis cilik tersebut memang sudah memesona dan cantik.
Ditambah lagi, gadis cilik tersebut memiliki lesung pipi khas yang membuat kecantikannya semakin terpancar.
Dan sosok gadis cilik tersebut tak lain tak bukan ialah seorang aktris cantik bernama, Yasmine Wildblood.
Yasmine Wildblood memperoleh wajah bule dari sang ayah yakni, Michael Brian Wildblood yang keturunan Inggris.
Nama Yasmine Wildblood sendiri mulai melejit sejak membintangi beberapa sinetron dan film.
Tak cukup sampai di situ, Yasmin Wildblood juga pernah menyita perhatian gegara kisah asmaranya dengan Baim Wong.
Namun sayang, kisah asmaranya dengan Baim Wong tak berjalan mulus dan hanya berjalan singkat, yakni hanya 3 bulan saja.
Kala itu Yasmine Wildblood dan Baim Wong diketahui berpacaran pada 2011 silam.
Melansir dari Grid.ID, Yasmine Wildblood akhirnya dipersunting oleh pria bernama Raden Mas Sahid Abishalom Benninu Nugroho Noyosatwiko atau akrab disapa Abi Yapto.