Grid.ID - Impian punya rambut indah dan tebal bisa kandas karena kebiasaan yang dilakukan setelah keramas.
Hati-hati, kebiasaan yang sering dilakukan setelah keramas justru bisa berpotensi merusak rambut.
Sayangnya masih banyak yang salah kaprah dan terus melakukan kebiasaan setelah keramas ini.
Apa saja kebiasaan itu?
Salah satu cara menjaga kebersihan dan merawat rambut adalah dengan keramas.
Nah, untuk keramas pun pastinya kamu harus memilih sampo yang cocok dengan kondisi rambut.
Apabila kamu menggunakan sampo yang salah atau tidak sesuai dengan kondisi rambut, maka hal itu justru bisa merusak rambut.
Selain itu, perawatan rambut setelah keramas pun harus diperhatikan.
Melansir dari Boldsky.com, ada beberapa kebiasaan yang sering dilakukan perempuan ternyata dapat merusak rambut bahkan bisa berujung kebotakan.
Baca Juga: Sempat Viral di Tiktok, Apakah Keramas Menggunakan Kopi Memiliki Manfaat Nyata Pada Rambut?
Berikut adalah beberapa hal yang sebaiknya dihindari setelah keramas.
1. Mengeringkan dengan handuk
Sering kali kita melihat seseorang mengeringkan rambut dengan handuk diikatkan ke kepala.
Mengeringkan rambut dengan handuk bahkan hingga menggosoknya ternyata akan membuat batang rambut terasa kasar dan keras.
Jika ingin mengeringkan rambut dengan handuk, lebih baik gunakan kain katun yang lebih lembut.
2. Mengeringkan dengan hair dyer
Hair dryer atau pengering rambut menjadi menjadi 'penyelamat' ketika Moms harus keluar rumah selepas keramas.
Tapi siapa sangka pemakaian yang salah justru bisa merusak rambut.
Pemakaian hair dryer setelah keramas akan membuat rambut menjadi kering.
Baca Juga: Sedang Fokus Perwatan Kulit Kepala, Chelsea Islan Beberkan Jadwal Keramas ala Dirinya
Ini juga bisa merusak akar rambut yang akhirnya membuat rambut rontok.
3. Menyisir
Agar rambut terlihat rapi setelah keramas, otomatis kamu terbiasa langsung menyisir rambut.
Tapi lebih baik mulai saat ini jangan lagi lakukan kebiasaan menyisir setelah keramas.
Pasalnya hal itu akan membuat rambut rontok dan patah.
Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Lama-lama Kepala Bisa Botak, Segera Hentikan Kebiasaan Setelah Keramas Ini karena Efeknya Sungguh Fatal untuk Rambut
(*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | Nakita.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |