Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Setiap orang pasti pernah memiliki teman yang membingungkan, apalagi saat mengambil keputusan!
Baik keputusan besar ataupun kecil, ia selalu kebingungan untuk menentukan pilihan.
Hal ini tak jarang membuat orang lain di sekitarnya kesal dan gemas.
Sebab, orang terdekat pasti sudah memberi saran, namun mereka masih saja tak bisa membuat pilihan.
Rupanya, hal ini dipengaruhi dari bintang atau zodiak tertentu loh.
Astrologi menyampaikan, beberapa orang dengan zodiak tertentu memang memiliki banyak sisi yang khas.
Salah satunya yakni sisi kebingungan dalam beragam hal yang mungkin bisa dianggap sepele.
Dilansir dari Pinkvilla.com, Senin (17/1/2022), berikut 4 zodiak yang memiliki tingkat kebingungan paling akut.
Baca Juga: 5 Zodiak Paling Periang dan Humoris, Selalu Berhasil Bikin Orang Lain Bahagia!
1. Taurus
Zodiak Taurus selalu bingung dan cemas setiap menentukan pilihan.
Taurus kurang percaya diri dalam membuat keputusan hidupnya.
Inilah sebabnya mengapa Taurus selalu tergantung antara ya dan tidak.
Taurus sebenarnya ingin memastikan bahwa mereka membuat keputusan yang tepat.
Saat mereka mencari bantuan dari kebingungan, mereka justru membuat orang lain jengkel.
Sebab, mereka yang sudah membantu mempertimbangkan semua kemungkinan pro dan kontra dari suatu keputusan, justru tak pernah benar-benar dilakukan oleh Taurus.
2. Cancer
Baca Juga: 5 Ciri-ciri Kepribadian Zodiak Pisces, Salah Satunya Sensitif Secara Emosional
Cancer sering dibingungkan oleh otak super cepat mereka sendiri.
Mereka cenderung memberikan keputusan yang sangat banyak.
Sebagai pemikir kelas berat, Cancer hanya akan bekerja untuk membuat mereka lebih baik.
Padahal, tidak semua masalah akan sampai pada suatu kesimpulan di awal.
Ya, kita perlu mencoba sebelum kita benar-benar tahu jawabannya.
Cancer hanya mau membuat pilihan jika risikonya sesuai kemauannya saja.
Jadi, jika Anda terganggu oleh kepribadian Cancer, Anda harus mempersiapkan diri untuk dipusingkan atas kebingungan yang sama.
3. Scorpio
Baca Juga: Apa Adanya Tanpa Topeng, 4 Zodiak Ini Adalah Teman Terbaik Untuk Semua Orang!
Sebenarnya Scorpio adalah orang yang cerdas.
Namun, mereka sering bingung ketika harus membuat keputusan besar dalam hidup.
Mereka sangat menyadari apa yang mungkin salah.
Karenanya, mereka membutuhkan banyak pemikiran dan ke sana kemari sebelum mereka akhirnya membuat keputusan.
4. Libra
Sosok orang dengan zodiak Libra bisa dibilang tenang.
Mungkin mereka adalah orang-orang termanis yang pernah Anda temui.
Namun, orang cenderung menganggap manisnya begitu saja.
Hal inilah yang membuat Libra bingung dalam menaruh kepercayaan kepada siapapun yang ditemuinya.
Libra bisa menjadi pemikir super cepat ketika menghadapi situasi sulit dan ketika marah.
Tetapi, mereka justru bingung untuk memastikan keputusan mereka tidak menyakiti keluarga dan teman-temannya.
(*)
5 Shio Paling Tangguh Hadapi Kesulitan, Fokus Berdamai dengan Keadaan daripada Menyalahkan
Source | : | pinkvilla.com |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Ayu Wulansari K |