Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID — Mendadak sosok Bunga Citra Lestari kembali jadi perbincangan.
Video dirinya saat berduka usai ditinggal oleh Ashraf Sinclair kembali diperbincangkan oleh warganet.
Diketahui bahwa Ashraf Sinclair meninggal pada 18 Februari 2020 lalu.
Melansir Kompas.com, Bunga Citra Lestari mengungkap kronologi kepergian mendadak sang suami.
BCL menyebut bahwa sebelum meninggal dunia, Ashraf Sinclair masih sempat memberinya kabar, keduanya bahkan sempat berbincang sebentar.
"Terus dia bilang 'capek nih abis classfit tadi soalnya, aku tidur ya' oh yaudah terus dia tidur," kenang BCL.
Namun tak disangka, itu adalah percakapan terakhir keduanya, saat BCL usai membersihkan wajah ia menemukan Ashraf tak bergerak sedikit pun.
"Bersihin muka, balik ke kamar, gue bangunin udah nggak bangun," ungkap BCL.
"Tadinya kan gue 'hey sayang' gue cium pipinya, gue gelitikin kok nggak bangun, gue peluk kok nggak gerak," sambungnya.
Saat dibawa ke rumah sakit, Ashraf pun dinyatakan telah meninggal dunia.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | Instagram,Kompas TV |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Nesiana |