Grid.ID - Seorang artis ternama biasanya akan mengenakan busana mewah rancangan desainer terkenal.
Tapi artis cantik ini berbeda, ia tidak ragu untuk mendatangi pasar loak demi belanja baju bekas.
Di balik tampilannya yang glamor dan mahal, siapa sangka artis cantik ini justru belanja baju di pasar loak.
Artis itu bernama Nguyen Phuong Khanh yang pernah menyandang status Miss Earth 2018 mewakili Vietnam.
Melansir Eva.vn pada Selasa (25/1/2022), belakangan nama Nguyen ramai diperbincangkan.
Hal ini terjadi setelah beredar video sang artis terlihat asyik memilah baju bekas yang dijual di pasar loak dekat rumahnya.
Bahkan Phuong Khanh membeli baju bekas pilihannya hanya dengan harga Rp 126 ribu.
Baju pilihan Phuong Khanh rata-rata bergaya vintage, yang memang menjadi selera berbusana sang ratu.
Dalam banyak foto yang diunggah di Instagramnya, Phuong Khanh kerap memadukan style andalannya ini.
Ia merupakan penggemar gaun feminim atau rok vintage dengan aksen bunga-bunga.
Meski seorang artis, Phuong Khanh tak ragu mengaku jika banyak dari busananya didapatkan dari pasar loak.
Publik pun dibuat tak percaya dengan pengakuan tersebut, sebab baju-baju itu tampak 'mahal' ketika digunakan oleh Phuonh Khanh.
Si cantik kelahiran 1995 ini memiliki lemari pakaian merek-merek mewah di rumahnya.
Namun ia tetap menyuka barang-barang murah.
Profil Phuong Khanh
Phuong Khanh lahir dan besar di Provinsi Bến Tre, di wilayah Delta Mekong Vietnam.
Dia adalah mahasiswa pemasaran di Curtin Singapore, kampus cabang Universitas Curtin di Australia.
Pada Agustus 2018, Phương Khánh bergabung dengan Leading Miss Earth Vietnam.
Phuong Khanh meraih prestasi gemilang dalam ajang tersebut.
Dia diumumkan sebagai Miss Earth Vietnam 2018 di kemudian hari setelah mendapatkan persetujuan dari Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata.
Tak hanya berhenti di tingkat nasional, Phuong Khanh juga maju ke tingkat internasional.
Dia mewakili Vietnam di kontes Miss Earth 2018 yang diadakan pada 3 November 2018 di Mall of Asia Arena di Pasay, Metro Manila, Filipina.
Di akhir acara, dia berhasil meraih kemenangan dengan dimahkotai oleh pendahulunya, Miss Earth 2017 Karen Ibasco dari Filipina.
Selama kompetisi, ia memenangkan penghargaan sponsor, Miss Puerto Princesa Centro Hotel, Miss Robig Builders, dan Miss Ruj Beauty Care & Spa. Serta medali emas untuk kompetisi National Costume (Asia dan Oceania) dan Evening Gown (Water Group) dan medali perak untuk kompetisi Swimsuit (Water Group).
Prestasinya juga menandai kemenangan pertama Vietnam di salah satu Empat Besar kontes kecantikan internasional yang terkenal.
Artikel ini telah tayang di TribunNewsmaker.com dengan judul Artis Ini Kepergok Beli Baju Bekas Rp 126 Ribu di Pasar Loak, Rahasia Penampilan Mahalnya Terbongkar
(*)
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Source | : | tribunnewsmaker |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |